Tanpa Protokoler, Bey Shalat Tarawih di Masjid Lautze Jalan Tamblong

Salat Idul Fitri
Penjabat Gubernur Jabar Bey Machmudin saat Tarawih Keliling di Masjid Lautze 2 Jalan Tamblong, Kota Bandung, Selasa (12/3/2024). (Foto:Dok Pemprov Jabar).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melaksanakan salat Tarawih di Masjid Lautze 2, Jalan Tamblong, Kota Bandung, Selasa (12/3/2024).

Tidak seperti pejabat pada umumnya, Bey datang ke Masjid Lautze 2 tanpa pengawalan protokoler ataupun iring-iringian kendaraan.

Bey datang hanya bersama sopirnya dan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jabar Benny Bachtiar.

Kehadiran orang nomor satu di Jabar itu pun tidak disadari para jemaah lainnya. Bahkan, Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Lautze 2 Bandung baru menyadari kehadiran Bey sebelum melaksanakan salat Tarawih.

“Alhamdulillah, saya baru dapat kabar masjid kita kedatangan Penjabat Gubernur (sembari melempar senyum ke Bey Machmudin),” ucap salah seorang imam masjid di Masjid Lautze 2 Bandung sebelum melaksanakan salat Tarawih.

Bey pun sempat diberi waktu untuk memberikan sambutannya sebelum para jemaah melaksanakan salat Tarawih.

Ditemui seusai salat Tarawih, Bey mengatakan, ia sebagai orang yang besar di Kota Bandung, keinginannya untuk singgah dan beribadah di Masjid Lautze 2 sudah ada sejak lama.

“Saya orang Bandung, terus sering lewat sini, tapi belum pernah masuk, ikut salat juga belum pernah. Jadi hari ini hari pertama Ramadan, saya ikut Tarawih di sini,” ujar Bey.

Lebih lanjut, Bey mengaku kagum dengan masjid yang dikenal dengan keberagamannya tersebut.

Menurutnya, kondisi masjid sangat nyaman sehingga ibadah pun terasa lebih khusyuk.

Selain itu, Bey juga mengapresiasi tradisi yang dijaga oleh para pengurus DKM Masjid Lautze 2 Bandung, khususnya di bulan Ramadan.

“Saya kagum, masjid ini bagus bersih, khidmat di dalamnya. Saya juga baca-baca (sejarah masjid), ketua DKM betul-betul menerapkan Islam yang rahmatan lil alamin. Kemudian seperti tahun-tahun lalu yang menyiapkan takjil itu lintas agama,” ungkap Bey.

BACA JUGA: Selama Ramadan, Bey Minta THM di Jabar Ditertibkan

Sementara itu, Pengurus DKM Masjid Lautze 2 Bandung Koko Rachmat Nugraha mengaku terkejut dengan kedatangan Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin.

Pasalnya, Bey membaur bersama jemaah lainnya tanpa didampingi pengawal atau protokoler.

“Kami kaget, seperti kita ketahui bersama tadi waktu kami mau melaksanakan salat Tarawih tiba-tiba katanya ada pejabat,” ujar Rachmat.

Rachmat pun salut dengan sikap Bey Machmudin. Menurutnya, Bey memiliki sikap rendah hati.

Hal itu terbukti dari kedatangannya yang tanpa diiringi protokoler dan pengamanan apapun ke Masjid Lautze 2.

“Inilah ketawaduan seorang pemimpin, jadi tidak perlu ada protokoler beliau datang seadanya dan kami pun menerima beliau apa adanya tanpa rekayasa atau gladi, kami spontan. Kami berharap semoga beliau tetap menjabat karena tawadu, insyaallah, amin,” ujar Rachmat.

 

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
WhatsApp Image 2024-11-26 at 10.19
bank bjb Pelopori Penerbitan Surat Berharga Perpetual Rupiah di Indonesia
441e670d-9eaf-436a-bf4a-85904562c779
KPU Kota Bandung Gelar Lomba Stand Up Comedy, Sosialisasikan Pilkada Serentak 2024
Jeje Govinda Habib Luthfi Bin Yahya
Jeje Govinda Minta Doa ke Habib Luthfi Bin Yahya di Hari Tenang Pilkada Bandung Barat
Duta Sheila On 7 Menikah
Duta Sheila On 7 Buka-Bukaan Alasan Menikah Muda
WhatsApp Image 2024-11-26 at 09.57
Kejuaraan Indramayu Competition II Jadi Ajang Seleksi Pesilat untuk Tampil di Porprov
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

BRIN Ubah Minyak Kelapa Menjadi Bio-jet Fuel

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Piala AFF 2024, Timnas Indonesia, Timnas Vietnam, PSSI, ASEAN Championship Mitsubishi Electric Cup 2024
Timnas Indonesia Prioritaskan Regenerasi di ASEAN Cup 2024, Target Tetap Final
Fransesco Bagnaia
Francesco Bagnaia: Radio Tim di MotoGP Belum Siap, Apa Manfaatnya?
Brace Cristiano Ronaldo
Brace Cristiano Ronaldo Warnai Kemenangan Al Nassr atas Al Gharafa di Liga Champions Asia
arkhan kaka
Arkhan Kaka Jadi Pemain Paling Bontot Masuk Skuat Piala AFF 2024