Tandang ke Markas Madura United, Persib Pastikan Turun dengan Starting XI Baru

Madura United persib
Persib Bandung dipastikan akan mengambil opsi untuk melakukan rotasi pemain di laga kontra Madura United dalam lanjutan pekan ke-18 Liga 1 2023/2024.(Foto: Raffy/Teropongmedia.id).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Persib Bandung dipastikan akan mengambil opsi untuk melakukan rotasi pemain di laga kontra Madura United dalam lanjutan pekan ke-18 Liga 1 2023/2024. Kabar tersebut disampaikan langsung oleh pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak.

Kepastian itu dipilih Bojan Hodak setelah beberapa pemainnya absen karena sejumlah alasan. Seperti yang sudah diketahui dua pemain kunci Persib Bandung dipastikan tak bisa turun, mereka ialah Dedi Kusnandar dan Marc Klok.

Di masa persiapan, Bojan sudah menyiapkan rencana untuk menurunkan dua gelandang lainnya untuk mengisi kekosongan Dedi dan Marc. Hanya saja pria asal Kroasia itu tak bisa membeberkannya kepada publik akan sosok dua gelandang penggantinya.

“Dua pemain harus absen di laga ini jadi kami harus melakukan perubahan dengan memasukan dua pemain baru sebagai starter. Kami tahu ini akan jadi laga yang sulit, karena Madura adalah lawan yang sulit dikalahkan, apalagi mereka baru dua kali menelan kekalahan di kandang,” tutut Bojan kepada awak media dalam sesi jumpa pers pada Selasa, 31 Oktober 2023.

Pelatih berusia 52 tahun itu tak menjadikan dua kekalahan Madura United sebagai indikator dalam mengukur kekuatan lawan. Pasalnya ia yakin, Madura United akan tampil lebih militan demi membayar dua kekalahan beruntun di kandang sendiri.

BACA JUGA: Preview Persib vs Madura United: Bojan Hodak Terpaksa Harus Lakukan Perubahan

Meski demikian Bojan tak khawatir karena Persib dalam motivasi tinggi lewat tren positif 10 laga beruntun tanpa kekalahan. Tentunya kata Bojan, Persib akan berusaha menjaga torehan tersebut saat bertandang ke markas Madura United.

“Saya yakin besok mereka akan tampi all out untuk bisa meraih tiga poin. Kami akan memperlihatkan bagaimana permainan kami, menjaga catatan bagus di sepuluh laga terakhir dan kami ingin melanjutkannya dengan hasil positif,” tambah pria berkepala plontos itu

Disinggung soal persiapan timnya, ia memastikan Persib sudah melakukan berbagai upaya untuk memanfaatkan masa persiapan yang singkat. Ia yakin usaha anak asuhnya di masa persiapan bisa berjalan baik, meski hanya persiapannya hanya mengandalkan pemulihan kebugaran.

“Kami baru memainkan pertandingan tiga hari yang lalu jadi kami lebih banyak memaksimalkan waktu untuk istirahat dan setelah itu hanya sekali melakukan latihan normal. Hari ini juga kami hanya melakukan latihan ringan.” tutup Bojan.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
film Thailand terbaru 2024
Film Thailand Terbaru 2024, Ada How To Make Millions Before Grandma Dies
SUKU BUNGA BI
Tren Suku Bunga Tinggi BI: Tantangan dan Peluang bagi Bank Mandiri
anggota DPR judi online
Nama Anggota DPR Pelaku Judi Online Bakal Ketahuan!
Puncak
5 Fakta Pembongkaran Lapak PKL di Puncak Bogor
WhatsApp Image 2024-06-29 at 08.37
Sinergi PLN dan UMKM, Dukung Produksi Teh Berkualitas di Cimaung
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024
Legenda Kiper Timnas Italia Buffon Bicara Prediksi Tim Italia di Euro 2024