Takjub Atas Performa Senegal U17, Serigne Dia Enggan Jemawa

Penulis: Budi

Senegal U17
Pemain Senegal U-17 pada Pertandingan Versus Polandia U-17 di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung. (Dok. LOC WCU17/SBL).

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih Senegal U17, Serigne Dia takjub dengan penampilan anak asuhnya di laga kontra Polandia U17 dalam lanjutan pertandingan Grup D Piala Dunia U17 2023. Dalam laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung pada Selasa, 14 November 2023 itu, Serigne Dia menilai anak asuhnya bermain sangat spartan.

Dia menerangkan, ini menjadi bukti bahwa Senegal U-17 tak main-main di ajang tersebut. Apalagi Senegal U-17 sudah memantapkan tujuannya untuk meraih kemenangan di setiap laga, demi meringankan langkahnya menuju fase gugur terdekat, yakni babak 16 besar.

“Kami berencana untuk menang di laga ini, itulah mengapa kami bermain seperti ini,” ujar Serigne Dia kepada awak media selepas pertandingan.

Kemenangan ini juga tentunya disyukuri betul oleh Dia. Apalagi Senegal U-17 bermain sangat apik dan mampu memenuhi keinginannya di sepanjang pertandingan.

BACA JUGA: Kekalahan Polandia dari Senegal di Piala Dunia U17, Pelatih: Terlalu Fokus ke Amara Diouf

Disinggung soal permainan Polandia U17, Dia merasa anak asuh Marcin Wlodarski itu tampil cukup baik, terutama dalam bertahan. Di laga tersebut, anak asuhnya sempat kesulitan untuk meraih peluang, namun berkat kegigihan semua pemain, akhirnya keran gol Senegal U-17 bisa terbuka.

“Sangat senang, saya bersyukur bisa menyelesaikan kemenangan ini dengan pemain. Polandia sebenarnya tidak buruk, mereka bermain dengan sangat baik, tapi hari ini kami bermain dengan kuat,” kata Dia.

Ia juga tak menampik anak asuhnya diinstruksikan untuk menekan pertahanan Polandia U-17. Skema itu berjalan sangat baik, karena mampu menahan laju serangan Polandia U-17.

“Kami berusaha untuk menekan mereka, kami berusaha untuk mengganggu cara mereka bermain karena itulah kami bermain tinggi dan menguasai semua serangan, itulah sebabnya kami sangat bagus, saya sangat senang,” ujar pelatih berkacamata itu.

Dia juga memastikan kemenangan ini berhasil mengunci satu tiket untuk tampil di babak 16 besar. Namun ia tak jemawa, karena masih ada satu pertandingan sisa di matchday selanjutnya yakni kontra Jepang U-17.

“Sangat, sangat bagus, kami sangatpositif dengan gim ini, jika kami menang kami akan bisa melaju ke level selanjutnya, jadi kami fokus game ke game.” tutupnya.

 

(RF/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Maevening RM1S
Maeving RM1S Meluncur, Motor Listrik Gaya Jadul
Razia sel dan tes urine
Lapas Cianjur Gelar Razia dan Tes Urine, Pastikan Tak Ada Narkoba dan Ponsel
Prestasi mahasiswa USK
Tim Rimueng Nanggroe USK Harumkan Aceh di Ajang Siginjai Mining Competition 2025
Cirebon menjadi sentra ikan nila
Kabupaten Cirebon Menuju Sentra Ikan Nila Nasional
Inovasi LAJUR PESAT
Kasus HIV/AIDS Meningkat, Dinkes Kabupaten Majalengka Luncurkan Inovasi 'LAJUR PESAT'
Berita Lainnya

1

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

2

Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Asap Putih Muncul dari Kapel Sistina, Robert Francis Prevost dari AS Terpilih Jadi Paus Baru
Headline
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang
Perahu Tradisional Pengangkut Sembako Meledak di Pelembang, Empat Orang Hilang, Tiga Luka-luka
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
Kemenangan Barito Putera Atas Persib Harus Sirna Akibat Ulah Yuswanto Aditya
ibu bawang (2)
Polisi Seret Pelaku Hajar Ibu-Ibu Pencuri Bawang di Pasar Boyolali
hasto kpk
Sidang Hasto Tegang, Pengacara Keberatan pada KPK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.