Tabrakan Kereta di Cicalengka, Jalur Jalan Cicalengka-Haurpugur Terputus

Tabrakan kereta api terjadi antara KA 350 Commuter Line dan KA 66 Turangga di Petak Cicalengka, Haurpugur, dekat sinyal masuk pihak Haupugur, Jumat (5/1/2024)
Tabrakan kereta api terjadi antara KA 350 Commuter Line dan KA 66 Turangga di Petak Cicalengka, Haurpugur, dekat sinyal masuk pihak Haupugur, Jumat (5/1/2024) (tangkapan layar Inews)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Tabrakan kereta api terjadi antara KA 350 Commuter Line dan KA 66 Turangga di Petak Cicalengka, Haurpugur, dekat sinyal masuk pihak Haupugur, Jumat (5/1/2024) pukul 06.30 WIB. Akibat tabrakan tersebut, Jalur Petak Jalan Cicalengka – Haurpugur terhalang dan tak bisa dilalui.

Berdasarkan Pesan WhatsApp yang beredar dari Komunitas Edan Sepur Indonesia Koordinator Wilayah 2 Bandung Raya melaporkan sejumlah pihak sudah dikoordinasikan terkait kecelakaan tersebut. Antara lain, Polresta Bandung, Kantor Basarnas Bandung, PMI Kota Bandung, dan Disdamkar Kab. Bandung.

“Demi kelancaran dan keselamatan perjalanan kereta api kepada relawan dan masyarakat yang akan ke lokasi untuk tidak mendekat area rel kereta api kecuali petugas dan relawan yang ditunjuk,” tulis komunitas tersebut.

BACA JUGA: BREAKING NEWS! Kereta Turangga Tabrakan dengan Kereta Bandung Raya Cicalengka

Sebelumnya, dilaporkan dua kereta api lokal dan jarak jauh bertabrakan di daerah Haurpugur, Cicalengka, Bandung, Jumat (5/1/2024) pagi. Dua kereta yang bertabrakan tersebut adalah kereta lokal Commuter Line Bandung Raya dengan KA Turangga.

Dalam video yang beredar, dua gerbong kereta tersebut terlihat ringsek. Bahkan, sejumlah gerbong sampai keluar dari jalurnya.

Tabrakan tersebut membuat warga sekitar ramai-ramai mendatangi lokasi kejadian. Hingga berita ini di turunkan Teropongmedia masih menunggu keterangan resmi dari KAI

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
kasus pagar laut tangerang
IPW Soal Kasus Pagar Laut Tangerang: Ada Ego Kelembagaan antara Kejagung dan Kepolisian
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
Keluarga Jamin Penangguhan Penahanan Kades Kohod
tanda travel haji ilegal
Waspada Penipuan, Ini Tanda Travel Haji Ilegal!
approval rating prabowo
Klaim Approval Rating Tinggi, Apa Kerja Nyata dari Prabowo?
santri gontor tertimpa longsor-2santri gontor tertimpa longsor-2
Pengobatan Santri Gontor yang Tertimpa Longsor Ditanggung Pemda
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Gunung Semeru Kembali Erupsi, Kolom Abu Teramati 500 Meter dari Puncak
Barcelona
Bungkam Real Madrid 3-2, Barcelona Juarai Copa del Rey 2024/2025
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Kabar Duka, Bunda Iffet, Ibu Bimbim Slank Meninggal Dunia
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur
Ratusan Rumah di 3 Kecamatan Terendam Banjir di Cianjur

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.