Syaiful Huda Siap Maju di Pilgub Jabar 2024

Syaiful Huda
Ketua DPW PKB Jawa Barat (Jabar) Syaiful Huda.

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Ketua DPW PKB Jawa Barat (Jabar), Syaiful Huda, mengumumkan dirinya akan maju dalam Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur (Pilgub) Jawa Barat dalam Pilkada Serentak tahun 2024.

“Bismillah saya siap maju di Pilgub Jabar 2024, untuk calon gubernur bukan calon wakil gubernur,” kata Syaiful Huda dalam acara buka bersama (bukber) media Jawa Barat di Kantor DPW PKB Jawa Barat, Kota Bandung, Sabtu (15/4/2023).

Syaiful Huda menyampaikan alasan kenapa dirinya pede maju dalam Pilgub Jabar di antaranya amanat forum Ijtima Ulama Jawa Barat di Tasikmalaya beberapa waktu lalu, yang meminta segera mengumumkan nama kader yang akan diusung di Pilgub Jabar 2024.

“Hasil ijtima Ulama Jawa Barat di Tasikmalaya beberapa waktu lalu meminta dan merekomendasikan kader partai maju di Pilgub Jabar, hal itu juga di sampaikan Ketua Umum PKB pak Muhaimin (Gus Muhaimin) terkait harus ada kader yang maju di Jawa Barat yang disampaikan dalam momentum apel akbar beberapa waktu yang lalu di Gor Saparua Bandung,” ujarnya.

Alasan lainnya adalah PKB di Jawa Barat dari pemilu ke pemilu raihan suaranya terus menunjukkan kenaikan.

Belum lagi berdasarkan hasil survei internal mereka baru baru ini PKB mengalami kenaikan elektabilitas yang cukup tinggi.

“Tidak terasa dari tujuh kursi menjadi 12, dan kita menargetkan 20 kursi di Pileg tahun 2024, ini harus ada yang mengawal agenda kebesaran PKB, harus ada kader yang maju, saya sebagai Ketua DPW PKB Jawa barat punya tanggung jawab secara moral,” katanya.

Selanjutnya, ia memaparkan bahwa performa PKB di Jawa Barat mendekati Pemilu 2024, pada posisi mengalami puncak terbaik melampaui Pemilu-pemilu sebelumnya.

“Siapapun partainya ayo bertanding, kita siap lahir bathin, pemilu besok pun kita siap,” ujar Huda

Bukan tanpa alasan kata Huda, PKB sudah siap menghadapi Pemilu 2024 dimana caleg baik di tingkat provinsi dan kabupaten di Jawa Barat sudah terisi penuh bahkan overload.

“DPW PKB Jabar sudah menyiapkan Bacaleg DPRD kabupaten dan kota 1.295 orang, sudah ada Bacaleg DPRD provinsi 120 orang, terisi penuh bahkan overload, semuanya sudah mengikuti UKK dan sudah siap untuk berkompetisi di pemilu 2024.

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Motif WNA Gantung Diri
WNA Asal China Gantung Diri di Soetta, Begini Penjelasan Polisi
Harga Emas Antam
Sebelumnya Sempat Jatuh, Harga Emas Antam Hari Ini Naik Rp 17.000 Per Gram
JNE Berangkatkan Ksatria dan Srikandi ke Holyland untuk Perjalanan Rohani
JNE Berangkatkan Ksatria dan Srikandi ke Holyland untuk Perjalanan Rohani
25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
Cek, 25 Ribu Rumah Subsidi untuk Tukang Sayur hingga Ojek Disiapkan Pemerintah
kasus penculikan anak
Gawat, Dalam Sebulan Kasus Anak Hilang Merajalela
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.