Swiatek dan Sabalenka Masuk di Daftar Puncak Miami Open

miami open
Iga Swiatek. (web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Juara bertahan dan peringkat satu dunia Iga Swiatek bersama dengan juara Australian Open Aryna Sabalenka berada di puncak daftar entri Miami Open 2023, yang akan dimulai 21 Maret di Stadion Hard Rock, Miami, Florida, Amerika Serikat.

Dengan Swiatek berada di puncak daftar entri, seperti disiarkan laman resmi WTA, Jumat (24/2/2023), petenis peringkat ke-75 asal Rumania Ana Bogdan menjadi entri terakhir yang masuk secara langsung.

Sementara, lima pemain pengganti utama adalah No.76 Anna Bondar, No.78 Maryna Zanevska, No.79 Nuria Parrizas Diaz, No.80 Madison Brengle dan No.81 Emma Raducanu.

Miami mewakili acara WTA 1000 ketiga musim ini dan leg kedua “Sunshine Double,” yang akan berlangsung setelah Indian Wells.

BACA JUGA: Gresik Petrokimia Sukses Tumbangkan Pertamina Fastron 3-1

Musim lalu, Swiatek menjadi petenis termuda yang menyapu bersih Indian Wells dan Miami dalam satu musim setelah dia mengalahkan mantan No.1 Naomi Osaka 6-4, 6-0 di final.

Dengan kemenangan tersebut, Swiatek mengambil posisi No.1 dunia dan belum melepaskannya hingga saat ini.

Bermain di Dubai pekan ini setelah memenangi gelar pertamanya musim ini di Qatar Open, Swiatek memasuki pekan ke-47 berturut-turut di posisi teratas WTA.

Miami menampilkan 96 pemain di sektor tunggal dengan 75 entri langsung, 12 kualifikasi, delapan wildcard dan satu pengecualian khusus.

Berikut 20 petenis teratas dalam daftar entri Miami Open.

Iga Swiatek
Aryna Sabalenka
Jessica Pegula
Ons Jabeur
Sofia Kenin (SR)
Caroline Garcia
Coco Gauff
Maria Sakkari
Daria Kasatkina
Belinda Bencic
Elena Rybakina
Veronika Kudermetova
Beatriz Haddad Maia
Liudmila Samsonova
Victoria Azarenka
Petra Kvitova
Ekaterina Alexandrova
Karolina Pliskova
Paula Badosa
Jelena Ostapaenko

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Maison Wilhelmina Bandung
Harga Menu Maison Wilhelmina, Kafe Baru di Bandung!
penyebab kecelakaan pesawat jeju air
Jeju Air Diduga Tabrakan dengan Burung, Saksi Mata Mendengar Ledakan Disertai Api di Mesin Jet
hasto tersangka KPK-1
Mensesneg Ragu Hasto Punya Video Korupsi Pejabat Negara
1_Newcastle-United-v-ACF-Fiorentina-Sela-Cup-St-James-Park
Matt Targett Siap Hapus Kenangan Buruk di Old Trafford
perayaan tahun baru
Negara Pertama dan Terakhir yang Merayakan Tahun Baru 2025!
Berita Lainnya

1

Kewajiban Masyarakat Tahun 2025, Mobil dan Motor Wajib Asuransi!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Karyawan dan Dosen Universitas Bandung Tak Menerima Gaji Selama 7 Bulan Hingga Saat Ini

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Korban kecelakaan pesawat Jeju Air
Korban Tewas Kecelakaan Pesawat Jeju Air Bertambah Jadi 122 Orang
David da Silva Tetap Bangga
Link Live Streaming Persib vs Persis Solo Selain Yalla Shoot
pesawat-jeju-air-jatuh
Pesawat Jeju Air Jatuh di Bandara Muan, 29 Penumpang Tewas!
Harga pangan Minggu
Harga Pangan Minggu, Cabai Rawit Makin Pedas Rp55.480/kg

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.