JAKARTA,TM.ID: Direksi PT Pelnas Wibowo Bersaudara (PWB), Raden Harlan Maulana mengatakan, PT Pelnas Wibowo Bersaudara (PWB) memprediksi bahwa peluang bisnis di tahun 2024 akan jauh lebih besar.
“Tentunya tahun 2024 akan menjadi peluang bisnis PWB untuk mendapatkan keuntungan,” kata Harlan kepada Teropongmedia.id, disela-sela Raker ABS Group di Swiss bel Hotel , Pondok Indah, Kamis (7/12/2023).
Harlan mengungkapkan, pada tahun 2024, PWB akan menambah 4 set kapal yang siap meningkatkan penjualan.
“Adanya 4 set kapal, pastinya akan meningkatkan penjualan,” ucap Harlan.
Menurut Harlan, dengan mesin kapal yang baru, maka dipastikan peningkatan penjualan akan naik dua kali lipat pada tahun 2024 ini, sehingga akan menambah income perusahaan.
“Dengan adanya mesin kapal yang baru di tahun 2024 ini, tentunya akan menambah income perusahaan ,” ujar Harlan.
Harlan juga menyebutkan, permintaan dari pengirim pada tahun 2024 masih sama dengan seperti di tahun 2023, sementara itu, pihaknya juga menjalin kerja sama dengan perusahaan BUMN untuk mengangkut hasil tambang.
“KIta juga jalin kerja sama dengan perusahaan BUMN dalam pengangkutan tambang,” ujarnya.
BACA JUGA: PT PWB Luncurkan 2 Set Kapal Tug & Barge untuk Operasi Desember 2023

Tak hanya itu, dia menyebutkan permintaan dari perusahaan BUMN yang dapat dipenuhi hanya mencapai 15 persen. Namun diluar itu permintaan dari pengirim -pengirim lain juga banyak, sehingga potensi peluang bisnis di tahun 2024 semakin jauh lebih baik.
Terkait pelayanan, kata Harlan, pihaknya memastikan kapal-kapal yang beroperasi sudah layak, dan tidak memiliki masalah dalam mesin dan juga kondisi kapal sangat bagus. Hal ini akan menaikan penjualan dan bisa lebih sepenuhnya melayani pihak pengirim-pengirim.
” Kami (PWB) pastikan semua armada kapal dan kondisi mesin juga bagus, sehingga dapat memudahkan pengiriman, dan juga meningkatkan penjualan,” ucapnya.
Selain itu, PWB juga memberikan training bagi awak atau kru kapal agar bisa menjaga dan merawat kapal sehingga tidak terjadinya kendala dalam beroperasinya kapal tersebut.
Kemudian, di tahun 2024 permintaan dari klien terus meningkat sehingga PWB akan melakukan kerja sama melalui penyewaan kapal dari luar sehingga permintaan tersebut dapat dipenuhi.
(Agus/Budis)