Stefano Beltrame Gabung Persib, Komen Kocak Netizen: ‘Pizza Disanguan’

Stefano Beltrame Persib
Aksi Stefano Beltrame bersama CS Maritimo. (Instagram Stefano Beltrame: @stefano_beltrame)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Bergabungnya pemain berpaspor Italia, Stefano Beltrame ke Persib Bandung mendapat berragam respon dari netizen.

Stefano Beltrame resmi menjalin kontrak dengan Persib Bandung menjelang penutupan jendela transfer paruh musim Liga 1 2023/2024.

Meskin Persib Bandung belakangan ini berhasil menjaga tren positif di kompetisi Liga 1, tetapi kehadiran Beltrame dinilai cukup mengejutkan.

Namun di jagat media sosial, para pendukung Persib umumnya melontarkan respon positif atas keputusan tersebut.

Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak dinilai punya pertimbangan matang untuk meraih posisi terbaik di Liga 1 musim kompetisi ini.

BACA JUGA: Alasan Krusial Persib Hadirkan Kiper Baru, Kevin Ray Mendoza

Stefano Beltrame Gabung, Respon Kocak Netizen

Reputasi Stefano Beltrame bukanlah kaleng-kaleng. Pemain berposisi gelandang serang tersebut pernah memperkuat Juventus, salah salah satu klub raksasa Italia Seri A.

Sambutan positif netizen dapat dilihat di akun resmi Instagram Klub Persib Bandung, @persib.

Dukungan positif di antaranya disampaikan oleh pemilik akun @mg_ammar:

“Pizza di sanguan mantap 💙”

Kemudian komentarnya mendapat balasan yang bernada sama-sama mendukung dari @putrakancil204:

“@mg_ammar mantap men rasanya”

Kemudian @agungnurahman4 menimpali:

“@mxxahxxrix__ pija mang”

Seperti diketahui, pizza adalah makanan khas Italia. Sedangkan sangu (kata dasar dari ‘disanguan) adalah nasi yang merupakan makanan pokok warga Jawa Barat.

Bisa jadi ‘Pizza disanguan’ merujuk pada arti kolaborasi, di mana Stefano Beltrame yang berkebangsaan Italia itu siap bermain untuk klub Persib Bandung yang berbasis di Bandung, Jawa Barat.

Profil dan Perjalanan Karir

Stefano Beltrame merupakan pemain kelahiran Biella, Italias pada 8 Februari 1993.

Beltrame menjadi pemain Italia pertama yang membela Persib sejak menggunakan jasa pemain asing pada Liga Indonesia 2003 silam.

Mengutip laman resmi Persib Bandung, Deputy CEO PT PERSIB Bandung Bermartabat, Teddy Tjahjono menyatakan bahwa Stefano akan memperkuat Persib dengan ikatan kontrak 6 bulan, tetapi ada opsi perpanjangan.

Sebelum bergabung dengan Persib, Stefano bermain di klub:

1. CS Maritimo Funchal, klub asal Portugal dari tahun 2020 hingga 2023;

2. Juventus, klub Serie A Liga Italia.

Stefano direkrut oleh pelatih Antonio Conte menggantikan Claudio Marchisio ketika Si Nyonya Tua ditahan imbang 1-1 oleh Genoa, pada Januari 2013 silam.

Demikian respon positif netizen atas bergabungnya Stefano Beltrame ke Persib Bandung.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
BPJS Kesehatan Program JKN
Satu Dekade Program JKN, Bersama Media Siap Kawal Kualitas Layanan
Belanda Australia Euro 2024
Belanda Takluk dari Austria di Euro 2024, Suporter Merana
TC Sepakbola Timnas Wanita Indonesia, Pemain Jabar, pemain akademi persib
4 Pemain Asal Jabar dan 2 dari Akademi Persib Gabung TC Timnas Sepakbola Wanita Indonesia
Copa America 2024
Wasit dan Pemain Copa Amerika 2024 Jadi Korban Gelombang Panas
jemaah haji dilarang keluar rumah (1)
Jemaah Haji Dilarang Keluar Rumah Selama 40 Hari, Aturan Agama?
Berita Lainnya

1

Jangan Yalla Shoot, Ini Link Streaming Belanda Vs Australia Group D Euro 2024

2

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

3

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

Kalahkan Italia 1-0 Spanyol Lolos Babak Knockout Euro 2024
Headline
anggota DPR terlibat judi online
Miris, 1000 Anggota DPR-DPRD Disebut Terlibat Judi Online
panitian lentera festival
Panitia Lentera Festival Pembawa Kabur Duit Diringkus Polisi
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0
Argentina Melaju Usai Kalahkan Chile 1-0 di Copa America 2024
GERAM: Narkoba Bagai Monster
GERAM: Narkoba Bagai Monster yang Renggut Masa Depan