BANDUNG,TM.ID: Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Jawa Barat (Jabar) Noneng Komara Nengsih menyatakan, Pemerintah Provinsi Jabar akan menggelar weekend market sebanyak 4 kali di tahun 2004, guna menstabilkan harga kebutuhan pokok.
Noneng menyebutkan, weekend market akan diselengarakan di 4 kota, yakni pertama di Pusat Distribusi Provinsi (PDP) Kabupaten Purwakarta, di Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, Kabupaten Majalengka, Gedung Sate Kota Bandung dalam kegiatan Konsumen Cerdas Festival (Koncer) dan Kabupaten Pangandaran.
“Hari ini di Gudang PDP Purwakarta. Ini sekaligus kita ingin mengenalkan adanya PDP kepada masyarakat. Lalu di BIJB, karena kita juga ingin meramaikan disana. Kita pilih lokasi yang paling urgent,” ujar Noneng usai membuka kegiatan Weekend Market di Pusat Distribusi Provinsi (PDP) Jabar di Kabupaten Purwakarta, Jumat (23/2/2024).
BACA JUGA: Soal Kelangkaan Beras Medium-Premium Dipasaran, Disperindag Jabar Buka Suara
Menurut Noneng, kegiatan weekend market tersebut dapat menstabilkan harga pangan di pasaran, dan memberi rasa aman kepada masyarakat dengan memastikan ketersediaan pangan dengan harga terjangkau.
“Diharapkan tidak menimbulkan kepanikan untuk membeli produk karena semuanya sudah tersedia,” kata Noneng.
Noneng pun mengungkapkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan jajaran instansi di Purwakarta agar mengimbau masyarakat untuk membeli berbagai bahan pangan di acara weekend market.
“Kita pastikan stok pangan tercukupi.Ini juga sebagai persiapan menjelang Ramadhan,” tukasnya.
(Budis)