Spoiler Sakamoto Days, Kejar-kejaran Seru dengan Motor di Episode 7!

Spoiler Sakamoto Days
(X/@ShotsSakamoto)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pekan ini, serial anime Sakamoto Days akan berlanjut ke episode 7. Pada Sabtu, 22 februari 2025 dan bisa anda saksikan secara legal di Netflix.

Anime Sakamoto Dayas tayang lebih dulu di TV Jepang termasuk dengan Netflixnya juga, dan dalam satu minggu berseling kemudian akan tayang secara reguler untuk penonton Internasional.

Hal ini menjadikan penggemar yang ada di Jepang bisa menadpatkan akses eksklusif lebih dulu, sementara penonton global harus menunggu sesuai jadwal yang sudah ditetapkan oleh Netflix.

Spoiler Sakamoto Days Episode 7 Sub Indo

Dalam alur cerita episode sebelumnya, ceritanya dimulai dengan suasana yang lebih ringan mulai dari pengenalan karakter Heisuke Mashimo dan peliharaannya, Peisuke, di mana karakter baru tersebut mengungkapkakn kekhwaturannya untuk membunuh Taro Sakamoto karena ia ingin mendapatkan hadiah yang bisa ia gunakan untuk bertahan hidup untuk sementara waktu.

Selanjutnya, adegan beralih ke toko Sakamoto yang porak-poranda akibat serangan para pembunuh. Di tengah kekacauan itu, Heisuke datang membawa foto Sakamoto yang dulu kurus dan menanyakan keberadaannya pada Sakamoto, Shin, dan Lu.

Dengan jelas mengetahui niat Heisuke untuk memuh buru Sakamoto, Kemudian Sakamoto, Shin, dan Lu mencoba mengelabuinya dengan menyangkal keberadaan Sakamoto di sana. Anehnya, Heisuke mungkin karena kepolosannya atau kebodohannya terpedaya oleh kebohongan mereka dan meninggalkan toko Sakamoto.

Adegan pun berlanjut ke Sakamoto dan Shin yang sedang mengikuti turnamen paintball. Keikutsertaan mereka berawal dari diskusi Sakamoto dengan dua anak buahnya tentang cara mendanai perbaikan toko mereka yang rusak. Hadiah turnamen yang menggiurkan menjadi alasan utama mereka ikut serta.

Tak lama kemudian, Sakamoto dan Shin dikejutkan oleh Heisuke yang muncul di turnamen paintball. Akan tetapi mereka melihat Heisuke yang ditolak panitia karena tak punya tim, dan akhirnya meminta Sakamoto serta Shin untuk bergabung dengannya agar bisa ikut serta.

Sepanjang turnamen tiga sekawan itu sangat solid, berkat sinergi dan dukungan Heisuke dengan senapan snipernya. Sayangnya, ketegangan muncul ketika Lu keceplosan membocorkan identitas asli Taro pada Heisuke, yang langsung memicu kembali niat Heisuke untuk memburu Taro.

BACA JUGA:

Rekomendasi Anime Ecchi Terbaik 2025, Bocil Jangan Nonton!

Serial Anime Sakamoto Days pecahkan rekor Netflix, Kalahkan Goku dan Tanjiro

Episode ini menampilkan pertarungan antara Sakamoto (bersama Shin) melawan Heisuke di turnamen. Pengkhianatan Heisuke terungkap saat ia menggunakan peluru asli, dan berniat membunuh Sakamoto.

Permainan tembak-tembakan berubah menjadi sangat menegangkan karena Sakamoto dan Shin harus melawan seorang penembak jitu yang mengincar mereka.

Berkat taktik cerdik yang dilakukan oleh Sakamoto, akhirnya Heisuke berhasil ditaklukkan. Kekalahan ini membangkitkan sisi emosional Heisuke, dan langsung membuka tabir perjuangan batin yang selama ini ia pendam sebagai mantan pembunuh.

Di akhir episode, terungkap sisi kelam Heisuke, ia seorang sniper handal yang kesulitan mencari pekerjaan karena hanya menguasai skil menembak, tanpa keahlian lain yang menunjang.

Adapun spoiler untuk Sakamoto Days episode 7, jika melihat bahwa episode 6 mengadaptasi dari manga chapter 17 dan 18, maka besar kemungkinan bahwa nanti ceritanya akan diambil dari manga chapter 19-20 jika tidak ada perubahan dari pihak Sakamoto Days.

Gimana cerita selengkapnya dari Sakamoto Days episode 7? Tunggu tanggal mainnya pada Sabtu (22/2) ya.

 

(Haqi/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penipuan Bea Cukai
Sindikat Penipuan Berkedok Bea Cukai Dibongkar, 3 WNA dan 1 WNI Ditangkap
honda nx200
Honda Rilis NX200, Spek Siap Libas Medan Berat!
HGB laut Sidoarjo
5 Temuan Baru Kasus HGB 656 Hektare di Laut Sidoarjo
HGB Laut Sidoarjo tahap penyidikan
Dugaan Sertfikat Palsu, Kasus HGB Laut Sidoarjo Naik Tahap Penyidikan
Mantan Pengacara bos prodia tersangka
Penggelapan Lamborghini, Eks Pengacara Anak Bos Prodia Jadi Tersangka
Berita Lainnya

1

Pasca Tewasnya Siswa SMK saat Pertunjukan Teater, IA ISBI KBB Siap Berikan Pendampingan

2

Siswa SMK Tewas saat Pentas Seni Sekolah di KBB, Ada Tusukan di Perut!

3

Lagu 'Bayar Bayar Bayar' Dijegal, Cek Profil Band Sukatani

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

Siswa KBB Tewas Saat Pertunjukan Teater, Pihak Sekolah Buka Suara
Headline
Siswa SMK KBB Tewas
Siswa KBB Tewas Saat Pertunjukan Teater, Pihak Sekolah Buka Suara
IA ISBI KBB
Pasca Tewasnya Siswa SMK saat Pertunjukan Teater, IA ISBI KBB Siap Berikan Pendampingan
lagu bayar bayar bayar dijegal
Lagu 'Bayar Bayar Bayar' Dijegal, Cek Profil Band Sukatani
lowongan kerja BUMN
Lowongan Kerja BUMN Dibuka, SMA hingga Penyandang Disabilitas Bisa Gabung!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.