Spesifikasi Toyota bZ3X, Nggak Heran Laris Manis!

Toyota bZ3X (3)
(Toyota)

Bagikan

JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Toyota baru saja merilis model kendaraan listrik baterai (BEV) terbaru bernama bZ3X untuk pasar China.

Mobil listrik ini telah menyita perhatian pasar, dibanjiri pembeli. Toyota menawarkan harga termurahnya dari 109.800 yuan atau sekitar Rp 246 juta, membuatnya langsung memiliki atensi pasar. Bahkan, satu jam setelah peluncuran, terjual sebanyak 10.000 unit.

Spesifikasi Toyota bZ3X

Toyota bZ3X dibangun dari platform AION V, hasil kerja sama dengan GAC, produsen dari Tiongkok. Memuat Carnewschina, Toyota bZ3X memiliki dimensi panjang 4.600 mm, lebar 1.850 mm, tinggi 1.600 mm, dan jarak sumbu roda 2.765 mm.

Mobil ini bisa menampung penumpang termasuk sopir, sebanyak lima orang dengan desain fascia khas bZ Series yang terlihat elegan dan modern.

Soal performa, mobil listrik ini menggunakan baterai lithium iron phosphate (LFP) yang tersedia dalam tiga varian kapasitas, yakni 50,0 kWh, 58,4 kWh, dan 67,9 kWh.

Jarak Tempuh Sudah Panjang

Dengan kapasitas baterai yang berbeda, jarak tempuh mobil ini pun bervariasi, mulai dari 430 km, 520 km, hingga 610 km dengan penghitungan berdasarkan standar CLTC (China Light Duty Vehicle Test).

Masuk ke dalam interior, Toyota bZ3X menampilkan desain kabin yang minimalis dengan dominasi warna putih. Area dasbor tertata layar besar berukuran 14,6 inci, yang memberikan nuansa modern dan canggih.

BACA JUGA: 

Toyota bZ3X Laris Manis di China, 10.000 Unit Terjual dalam Satu Jam!

Xpeng X9 Calon MPV Listrik Baru di Indonesia, Ngecas Full Cuma Puluhan Menit!

Mobil ini juga ternama chip buatan Qualcomm tipe Snapdragon 8155, yang memberikan pengalaman pengoperasian yang lebih responsif dan cepat. Kehadiran panoramic sunroof juga menambah kesan luas dan nyaman di dalam kabin.

Dalam hal performa, Toyota bZ3X memiliki kecepatan maksimal mencapai 160 km per jam dan menggunakan sistem penggerak roda depan. Selain itu, Toyota bZ3X juga dilengkapi dengan teknologi canggih, seperti Lidar (Light Detection and Ranging) dan sistem bantuan pengemudi canggih (ADAS) yang dikembangkan oleh perusahaan rintisan mobil otonom asal China, Momenta.

Pada varian standar 430 Air, mobil ini tidak dilengkapi dengan ADAS maupun Lidar. Namun, untuk model 430 Air+, 520 Pro, dan Pro+ sudah dilengkapi dengan opsi Lidar dari Robosen dan teknologi ADAS Toyota Pilot (T. Pilot). Sementara itu, model teratas seperti 610 Max, 520 Pro Smart, dan 520 Pro+ Smart, sudah dibekali dengan teknologi Lidar dan ADAS Momenta 5.0, yang semakin memperkaya fitur keselamatan dan kenyamanan pengemudi.

Dengan berbagai keunggulan yang ditawarkan, Toyota bZ3X menjadi pilihan menarik di pasar mobil listrik, khususnya bagi konsumen yang menginginkan kendaraan listrik dengan harga terjangkau namun tetap canggih dan ramah lingkungan.

(Saepul/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

2

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

3

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.