Southgate Dipertahankan Tetap Jadi Pelatih Inggris Terlepas Hasil Final Euro 2024

Southgate Dipertahankan Tetap Jadi Pelatih Inggris
Southgate Dipertahankan Tetap Jadi Pelatih Inggris (Instagram@england)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Terlepas apapun hasil di final Euro 2014 Jerman melawan Spanyol di Stadion Olimpiade, Berlin, Minggu (14/7) waktu setempat atau Senin (15/7) pukul 02.00 WIB mendatang, Federasi sepak bola Inggris (FA) dikabarkan berencana akan mempertahankan status Gareth Southgate sebagai pelatih Timnas Inggris.

Jurnalis kenamaan Fabrizio Romano melalui akun X resminya, Jumat, mengabarkan bahwa saat ini pembicaraan internal telah dijalin antara FA dan pihak pelatih 53 tahun itu untuk memperpanjang kontrak yang akan berakhir pada akhir tahun ini.

“FA bersikeras agar Gareth Southgate bertahan, mereka ingin dia menjadi manajer Inggris terlepas dari hasil final Euro vs Spanyol,” tulis Romano.

“Pembicaraan internal telah dilakukan untuk mengonfirmasi kepercayaan total pada Southgate,” tambahnya.

Southgate sendiri sejak melatih Inggris pada September 2016 silam setelah kegagalan The Three Lions di Euro 2016 ketika dibekuk Islandia dengan skor 1-2 di babak 16 besar, selalu dapat membuat Inggris mencapai setidaknya perempat final pada turnamen besar.

Di Piala Dunia 2018, ia mengantarkan Inggris menempati posisi keempat setelah disingkirkan Kroasia di semifinal dan kalah dari Belgia di perebutan tempat ketiga.

Lalu, di Euro 2020, Southgate hampir mengantarkan Inggris juara ketika kalah adu penalti dari Italia di Wembley.

BACA JUGA: Timnas Inggris Berhasil Mencetak Kemenangan Dramatis di Babak 16 Besar Euro 2024

Di Piala Dunia 2022, Inggris dibawanya melaju hingga perempat final setelah kalah dari Prancis yang akhirnya menjadi finalis.

Terakhir, pada Euro 2024, Southgate mengantarkan Inggris ke final Euro kedua kalinya secara beruntun yang sekaligus membawa The Three Lions memainkan laga final turnamen besar pertamanya di luar kandang.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Vivo-V50-Lite-5G-Ponsel-Canggih-dengan-Performa-Kencang-1600x775
vivo V50 Lite Resmi Meluncur di Indonesia, Usung Desain Stylish dan Fitur Tahan Banting
bocah lampung viral
Mohon ke Prabowo, Bocah Lampung Guncang Medsos: Jenderal Jalan Kapan Dibangun!
CPNS Dosen mundur
700 Dosen CPNS Mengundurkan Diri, Kok Bisa?
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

5

Waspada Serangan Siber pada Satelit, Begini BRIN Beberkan Strategi Pengamanannya
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.