Sopir Fortuner Arogan Viral Berplat Polisi Ditangkap Polisi

fortuner arogan
foto (Instagram/@lowslow.indonesia)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Polisi mengamankan sopir Toyota Fortuner berplat dinas Polri, yang sebelumnya viral di media sosial. Kejadian viral itu terjadi di wilayah Jakarta Utara.

Kasubdit Jatanras Ditreskrimsus Polda Metro Jaya, AKBP Samian mengatakan, plat dinas yang digunakan pelaku berinisal M (26) itu adalah palsu.

“Sudah diamankan, bukan pelat dinas Polri,” ujar Samian melansir PMJ News, pada Kamis (19/10/2023).

BACA JUGA: Viral, Momen Bajing Loncat Gondol 2 Tabung Gas Tanpa Beban

Lebih lanjut, Samian menyampaikan, bahwa M merupakan pegawai swasta.

“Sipil biasa, swasta,” katanya.

Fortuner Arogan Viral

Diberitakan sebelumnya, Sebuah video dari balik kemudi merekam tingkah arogan pengendara Toyota Fortuner berplat polisi, viral di media sosial.

Mobil Fortuner yang telah terpasang strobo itu diduga tak senang kepada pengendara mobil yang merekam karena tidak diberi jalan. Insiden tersebut terjadi di kawasan Jalan Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Minggu (15/10/2023).

Melihat dari keterangan unggahan video Instagram @fakta.jakarta, mobil yang merekam kejadian viral itu hendak pulang ke rumah.

Tiba-tiba muncullah mobil Fortuner yang menyalakan strobo tampak berupaya menyerobot jalan. Namun, mobil perekam diberhentikan di lampu merah dan oknum sopir arogan mengancam serta mengeluarkan tongkat besi.

“Terus di jalan gak ada apa-apa, tiba-tiba ada mobil Fortuner pelat polisi nyalain strobo suruh ade gw berhenti kemungkinan gara-gara gak dikasih jalan jalan jalur tengah. Padahal jalan lebar. Pas di lampu merah, dia berhentiin Ade gw trus keluarin tongkat besi,” tulis keterangan korban.

Sontak saja, video viral itu mendapatkan komentar netizen. Mereka banyak yang merujuk sikap mobil Fortuner yang arogan.

“NORAKKK,” ungkap salah satu netizen.

“Kalo negara ini sebebas paman sam, oknum kek gini udah abis sama masyarakat sendiri wkwk,” sambung netizen lain.

“Bentaran jg minta maaf trus selesai dh,” timpal netizen lagi.

 

 

(Saepul/Usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Prancis vs Belgia 16 Besar EURO 2024
Pratinjau Prancis vs Belgia 1 Juli 16 Besar EURO 2024: Prediksi Line Up dan Head to Head
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garu-Cover
Detik-Detik Mengerikan Pembunuhan Mutilasi di Garut: Korban dalam Kondisi Terikat
joe biden debat pilpres amerika serikat
Penampilan Biden di Debat Pilpres Panen Kritik
Kuliner Pantai Karang Bolong Kebumen
Yuk, Intip Kuliner Unik di Pantai Karang Bolong Kebumen
Korban Mutilasi Garut
Penemuan Mayat Korban Mutilasi Gemparkan Warga Garut
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

3

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

4

Segini Anggaran Belanja Persib Bandung Jelang Liga 1 2024/2025

5

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF
Headline
data polri kena hack
Data Polri Kena Hack, Beredar di Dark Web!
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie
Kronologi Meninggalnya Zhang Zhi Jie di Asia Junior Championship 2024
Korban Tanah Longsor Blitar
Pencarian 6 Jam, 2 Korban Tanah Longsor Blitar Ditemukan Tewas
Spanyol Semifinal EURO 2024
Hancurkan Georgia 4-1, Spanyol Bertemu Jerman di Perempat Final EURO 2024