Skor Turki Vs Gerogia Euro 2024, Tim Debutan Tampilkan Aksi Mengerikan

Penulis: Aak

skor Turki vs Georgia
Turki vs Georgia (dok. visionplus)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Pertandingan perdana Grup F Euro 2024 Turki vs Georgia berakhir dengan skor 3-1 untuk Turki.

Pertandingan Turki vs Georgia berlangsung di Stadion Signal Iduna Park, Jerman pada Selasa 18 Juni, kick off pukul 23:00 WIB.

Georgia meski baru pertama kali lolos ke Piala Eropa, tetapi mampu menunjukkan performa yang cukup merepotkan tim The Crescent Stars.

Skor Akhir Turki vs Georgia

Di bawah rintikan hujan, aksi jual beli serangan terjadi meski Turki mendominasi lebih ball possession.

Dari 14 tembakan para pemain Georgia, lima di antaranya tepat sasaran ke gawang, yang satu di antaranya berbuah gol.

Georges Mikautadze berhasil membobol gawang Turki melalui tendangan di area kotak penalti di menit ke 32.

Sedangkan Turki berhasil melesakkan 22 tembakan yang delapan di antaranya tepat sasaran mengarah ke gawang.

Dari delapan tembakan tersebut, tiga tendangan berbuah gol sebagai penentu kemenangan bagi Yilmaz dkk.

Mert Muldur membuka gol perdana bagi Turki pada menit ke 25. Kemudian Arda Gumer berhasil memecah kebuntuan skor imbang menjadi 2-1 pada menit ke 65.

Kemudian pada injury time 90+7, Akturkoglu melalui counter attack-nya berhasil membobol gawang Georgia.

Akturkoglu tak punya beban saat mengarahkan bola ke gawang ketika kiper Georgia Mamardashvili melakukan blunder yang berposisi terlalu depan.

Satu gol Turki di babak pertama dianulir setelah VAR memergoki ujung sepatu sang pencetak gol ternyata dalam posisi offside.

BACA JUGA: Prediksi, Statistik Euro 2024: Portugal vs Republik Ceko

Kata Pelatih

Pelatih Georgia Willy Sagnol mengatakan, timnya yang berjuluk Tentara Salib ini bukan hanya debutan di Piala Eropa, tetapi juga pertandingan pertama melawan Turki.

Ia pun memprediksi Turki akan lebih tertekan ketimbang anak asuhnya.

Berbicara tentang kekuatan Turki, timnya mampu lolos ke turnamen paling bergengsi di Eropa melalui proses yang lama.

Ia mengakui kalau Turki memiliki banyak pemain bagus dengan kemampuan teknis yang hebat.

“Ini akan menjadi tantangan besar bagi kami. Kita menjalani mimpi. Mimpi ini harus berakhir pada titik tertentu dan kami perlu fokus,” ungkap Sagnol dalam keterangan resmi UEFA.

Sementara itu, pelatih Turki Vincenzo Montella mengakui, bisa lolos ke Euro 2024 tetaplah seperti sebuah mimpi.

“Merupakan suatu kehormatan untuk bermain di sini di Jerman. Kami harap banyak penggemar kami,” kata Montella.

Meski ia mengakui belum pernah menang di final, tetapi Sagnol percaya dengan ungkapan ‘Ada yang pertama kalinya untuk segalanya’.

Ia menegaskan telah melakukan persiapan dengan kerja keras dan terorganisir demi kemenangan.

“Georgia adalah tim yang sangat sulit untuk dievaluasi dan mereka akan sangat termotivasi. Ini tidak akan menjadi pertandingan yang mudah, dan kami harus tetap bersabar sampai akhir,” katanya.

Susunan Pemain

Turki

  1. Günok (GK)
  2. Muldur
  3. Akaydin
  4. Bardakcı
  5. Kadıoğlu
  6. Ayhan
  7. Çalhanoğlu
  8. Güler
  9. Yıldız
  10. Kokcu
  11. Yilmaz

Pelatih: V. Montella

Georgia

  1. Mamardashvili (GK)
  2. Kvirkvelia
  3. Kashia
  4. Dvali
  5. Kochorashvili
  6. Kakabadze
  7. Chakvetadze
  8. Mekvabishivili
  9. Tsitaishivili
  10. Mikautadze
  11. Kvaratskhelia

Pelatih: W. Sagnol

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
MLBB
EVOS Academy Ukir Prestasi Gemilang di MLBB Super Cup Invitational Guangzhou
megawati pdip pemilu 2024
Megawati Ungkap Penyebab PDIP Babak Belur di Pemilu 2024, Salahkan Kader?
Ziva Magnolya
Ziva Magnolya Ungkap Isi Hati Lewat Album 'Merangkai'
Ditinggal Pergi Bersama Pacar, Tiga Anak Tewas Terbakar di Kendari
Tiga Bayi Tewas Terbakar Saat Ditinggal Ibu Pergi Bersama Pacar
Timnas Indonesia Free Fire
PB ESI Resmi Umumkan Timnas Free Fire Indonesia Team 2 untuk SEA Games 2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Adu Kuat 5 Kandidat Wakil Ketua LPS

3

Teropong Media dan INABA Sepakati Kerja Sama Melalui Penandatanganan MoU

4

Komitmen Jaga Kelestarian Lingkungan, PT ABS Restorasi Pantai Sesuai Arahan Pemerintah

5

Order Management System dari TransTRACK Jadi Solusi Cerdas Meningkatkan Kinerja Bisnis
Headline
Cara Daftarkan anak Barak Militer
Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer
Ijazah Asli Jokowi
Kuasa Hukum Sebut Ijazah Asli Jokowi Dokumen Penting dan Rahasia
Persib
Link Live Streaming Persib vs PS. Barito Putera Selain Yalla Shoot
mahasiswi itb ditangkap
Perempuan Diduga Mahasiswi ITB Ditangkap Polisi Terkait Meme Prabowo-Jokowi

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.