Simpel! Resep Bakso Goreng Mekar, Cocok Jadi Ide Jualan

Resep Bakso goreng mekar
Resep Bakso goreng mekar. (tangkap layar Youtube Ade Koerniawan)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Bakso goreng mekar pastinya cocok buat ide jualan untuk membangun potensi ekonomi Anda.

Artikel ini akan mengulas tentang resep makanan berbasiskan bakso tersebut. Bakso goreng mekar merupakan salah satu hidangan yang populer dan lezat di Indonesia.

Bakso horeng mekar dibuat dari campuran bahan-bahan sederhana seperti tepung tapioka, ayam, dan rempah-rempah, bakso ini memiliki tekstur yang kenyal dan cita rasa yang gurih. Berikut ini resep bakso goreng mekar yang dapat anda coba di rumah.

Resep yang dibagikan oleh Ade Koerniawan dalam kanal youtubenya, sangatlah simpel dan dapat menjadi ide jualan bagi anda yang sedang ingin memulai bisnis di bidang kuliner.

Resep Bakso Goreng Mekar

Resep Bakso goreng mekar
Resep Bakso goreng mekar. (tangkap layar Youtube Ade Koerniawan)

Bahan Dasar

  • 1 sdt baking powder
  • 350 g tepung tapioka
  • 200 g es batu
  • 1.5 sdt garam
  • 2 sdt kaldu jamur
  • 1 sdt merica
  • 500 g paha ayam
  • 6 siung bawang putih
  • 2 sdm bawang goreng
  • 2 buah telur

 

Cara membuat

1. Masukan ayam ke copper, haluskan, kemudian tambahkan es batu, kembali haluskan, kemudian tambahkan telor, bawang goreng, bawang putih goreng, merica bubuk, kaldu jamur, garam. Kemudian haluskan kembali.

2. Setelah itu masukan baking powder, tepung tapioka, kemudian haluskan kembali.

3. Setelah tekstur adonan sudah halus, taroh adonan ke wadah, dan buat bulat seperti bakso, kemudian langsunh masukkan ke wajan.

4. Sebelumnya, siapkan dua wajan yang berisi minyak yang hangat, dan satu lagi minyak untuk mengeringkan atau mengembangkan bakso.

5. Untuk adonan bakso yang pertama masukan ke wajan yang berisi minyak hangat.

6. Kemudian, setelah bakso cukup matang dan berwarna hampir ke coklat an, sisihkan bakso dan belah menjadi empat bagian tanpa terpisah, agar dapat mekar.

7. Setelah itu masukan ke wajan 2 yang telah berisi minyak untuk mengeringkan atau mengembangkan bakso.

BACA JUGA: Resep Telor Kecap Ayong Khas Pontianak yang Viral

8. Setelah kering, angkat lalu hidangkan.

9. Bakso goreng mekar siap untuk anda nikmati, jangan lupa tambahkan saus atau sambal agar lebih nikmat.

Melalui resep dan langkah-langkah di atas, sekkarang anda dapat membuat bakso goreng mekar dengan mudah, dan bakal menjadi menu favorit serta ide jualan anda.

 

(Vini/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
DPRD DKI Minta Pramono Cari Solusi Soal Penurunan Pajak BBM Sebesar 5 Persen
baterai lg indonesia
Investasi Besar Baterai Mobil EV Batal di Indonesia, LG Masih Punya Komitmen
Suar Mahasiswa Awards 2025
Suar Mahasiswa Awards 2025: Berkarya Lewat Foto Jurnalistik, Tips dan Trik Tangkap Momen
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.