Selesaikan Polemik Tapera, Prabowo Akan Cari Solusi Terbaik

Kabinet Prabowo
Presiden terpilih Prabowo Subianto memberi penjelasan tentang polemik Tapera di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (6/6/2024) (RRI)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) kini menjadi polemik dimasyarakat, dimana Sebagian pihak setuju dan pihak lainya idak setuju. Presiden terpilih Prabowo Subianto telah mengetahui polemik seputarTapera yang telah membuat heboh di masyarakat. Ini karena banyaknya suara yang keberatan terhadap kebijakan pemotongan gaji untuk Tapera.

Kepada awak media di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis (6/6/2024), Prabowo mengatakan akan mempelajari permasalahan dan kebijakan seputar Tapera. Sehingga nantinya bisa dicarikan solusi terbaik untuk menyelesaikan kebijakan tersebut.

“Kita akan pelajari dan mencari solusi terbaik, oke,” ujarnya singkat. Namun, Prabowo tidak dapat memastikan apakah program tersebut akan tetap berjalan atau tidak ketika dirinya menjadi Presiden.

BACA JUGA: Jokowi Sebut Izin Usaha Tambang untuk Ormas Bersyarat Ketat!

Menurut kebijakan tersebut, buruh atau pekerja dengan pendapatan di atas upah minimum harus membayar tiga persen dari gajinya. Iuran tersebut akan menjadi tabungan perumahan milik para pekerja.

Peserta Tapera nantinya bisa menggunakan tabungan itu memperoleh kredit pemilikan rumah (KPR) murah. Selain itu juga untuk kredit pembangunan dan renovasi rumah.

Jika pekerja tidak menggunakan manfaat Tapera, tabungan tersebut akan dikembalikan saat pensiun. Ini masih ditambah dengan pemupukan atau imbal hasil dari pengelolaan yang dilakukan Badan Pengelola (BP) Tapera.

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.