Seiring Perkembangan Teknologi, Konten Olahraga Banyak Digemari di Indonesia

konten olahraga
Direktur Utama PT Indonusa Telemedia Peter F. Gontha.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Teknologi dan konten olahraga akan makin digemari di Indonesia seiring dengan perkembangan teknologi dan media digital.

Hal itu dikatakan Direktur Utama PT Indonusa Telemedia Peter F. Gontha dalam jumpa pers di Jakarta, Jumat (28/1/2023).

“Asia adalah pasar yang besar untuk konten, terutama konten olahraga. Hal ini didukung dengan Indonesia yang memiliki 280 juta penduduk dan 200 juta pengguna ponsel pintar,” katanya.

Lebih lanjut, Peter mengatakan media untuk menikmati tayangan olahraga pun kini tak hanya melalui televisi. Dengan persaingan pasar media baru (over-the-top / OTT) yang menjamur di Indonesia, masyarakat dan penggemar olahraga bisa mengakses pertandingan dan kompetisi favoritnya melalui berbagai kanal.

“Selain itu, hal itu disusul juga dengan banyaknya properti olahraga global yang disiarkan di Indonesia, serta persaingan OTT yang sangat besar di Indonesia. Tak hanya itu, Indonesia juga menjadi tuan rumah banyak event olahraga internasional yang tentu akan menambah kemeriahan acara olahraga,” papar Peter.

BACA JUGA: Pemkab Buleleng Kendalikan Inflasi dengan Digitalisasi

Ia menilai, cabang olahraga yang kian populer di Indonesia antara lain sepak bola, bulu tangkis, basket, voli, dan sepeda.

Meski televisi masih menjadi pilihan masyarakat, Peter tak menampik bahwa popularitas media tersebut kian menurun, terutama di kalangan generasi muda (milenial dan gen z). Namun, ia menilai televisi akan terus berevolusi dan masih akan digemari oleh pecinta olahraga.

“Konten olahraga akan terus diminati karena ada faktor excitement di dalamnya yang membuat (penggemar olahraga) pasti menontonnya di media apa pun,” kata Peter.

“Televisi pun berkembang, ada Smart TV yang merupakan kepanjangan tangan dari smartphone. Menurut saya, televisi akan tetap ada, tapi konten dan cara menontonnya akan terus berkembang dan berbeda,” pungkasnya.

(Budis)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Swiss vs Italia 16 Besar EURO 2024
Bukannya Ciut, Swiss Justru Senang Duel Versus Italia di Babak 16 Besar EURO 2024
Harga Emas Antam
Hari ini Harga Emas Antam Naik Rp5.000 jadi Rp1,365 Juta per gram
Gemini hari ini
Ramalan Zodiak Gemini Hari Ini 29 Juni 2024, Bangun Hubungan Harmonis!
Urus Paspor tidak Harus Bawa KTP dan KK
Urus Paspor tidak Harus Bawa KTP dan KK, Simak Informasinya
Surat Ghafir
Kenapa Surat Ghafir Punya 3 Nama? Simak Penjelasannya
Berita Lainnya

1

Fakta Baru Kematian Scott Weiland Diungkap Mantan Istri, Bukan Overdosis!

2

Travis Scott Ditangkap Lantaran Mabuk Berat dan Masuk Tanpa Izin

3

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

4

Resesi Seks China Makin Parah, Pemuda Rela Bayar AI Demi Dapat Pasangan

5

BSSN Ngaku Tidak Ada Tata Kelola soal Peretasan PDN, DPR: Kebodohan!
Headline
SYL 12 tahun penjara
Jaksa KPK Tuntut SYL 12 Tahun Penjara, Ini Hal Memberatkan dan Meringankan
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024
Paraguay Vs Brazil 1-4 di Copa America 2024, Vinicius Junior Bersinar
Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Melangkah ke Perempat Final, Kolombia Vs Kosta Rika 3-0 di Copa Amerika
Foden Kembali Gabung Timnas Inggris
Jelang 16 Besar Euro 2024 Pemain Manchester City Foden Kembali Gabung Timnas Inggris