Samsung Bakal Perbanyak Ponsel dari Bahan Daur Ulang

Ilustrasi. (web)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Samsung Electronics bakallebih banyak memproduksi ponsel dan produk lainnya menggunakan bahan daur ulang.

“Kami berencana untuk meningkatkan sirkularitas sumber daya produk elektronik kami di sepanjang siklus hidup produk,” kata Presiden dan CEO Samsung Electronics Asia Tenggara dan Oseania Sangho Jo, Senin (9/1/2023).

Saat ini ada dua ponsel Samsung, yaitu Galaxy Z Fold 4 dan Galaxy Flip 4 menggunakan bahan daur ulang berupa plastik dari jaring ikan yang tidak terpakai.

BACA JUGA: Instagram Bakal Hapus Tab Shopping pada Februari

“Kami berencana menerapkannya ke lebih banyak produk,” kata Jo.

Samsung belum menyebutkan lini ponsel mana lagi yang akan menggunakan bahan daur ulang, namun, mereka akan menggunakan teknologi berdaya rendah untuk produk ponsel, kulkas, mesin cuci, AC, televisi, monitor dan PC.

Sejumlah komponen pada ponsel akan dibuat menggunakan bahan daur ulang antara lain braket untuk tombol samping, braket antena dan bagian dalam tombol.

Samsung memiliki komitmen untuk mengurangi konsumsi energi dengan menggunakan bahan daur ulang.

Untuk wilayah Asia Tenggara, perusahaan asal Korea Selatan itu berkomitmen untuk menyamakan jumlah penggunaan listrik dengan energi terbarukan pada 2027.

Samsung juga menyediakan program untuk mengurangi limbah elektronik pada sejumlah negara, yaitu berupa Eco Box untuk memberikan ponsel lama untuk didaur ulang dan Eco Repair untuk perbaikan hanya pada suku cadang yang rusak.

(Agung)

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ester Nurumi Tri Wardoyo
Piala Sudirman 2025, Indonesia Menang Telak 5-0 atas Inggris
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 28 April 2025
Pencarian anak hilang
Gegara CCTV Rusak, Pencarian Anak Hilang di Pesanggrahan Jaksel Terhambat
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Demi Berobat, Pria di Papua Barat Beli 13 Kursi Pesawat Sekaligus
Penyelundupan Beras
Penyelundupan Ratusan Karung Beras dan Gula Pasir dari Malaysia Berhasil Digagalkan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Liverpool vs Tottenham Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Nottingham Forest vs Manchester City Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot
Headline
alex-marquez-di-sprint-race-motogp-spanyol-2025-foto-gresini-znfc
Alex Marquez Raih Kemenangan Perdana MotoGP, Ukir Sejarah Keluarga di Jerez
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-25
Liverpool Juarai Liga Inggris Musim 2024-2025
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Disertai Dentuman Keras, Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi, Kolom Abu 4 Km
Manchester United
Link Live Streaming Bournemouth vs Manchester United di Liga Inggris, Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.