Rupiah Melemah 7 Poin, Yuan Terperosok menjadi 6,9791 Terhadap Dolar AS

rupiah
Dolar Yuan Rupiah (ilustrasi LIN)

Bagikan

JAKARTA,TM.id: Nilai tukar (Kurs) rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta Jumat (16/12/2022) pagi melemah 7 poin atau 0,04 persen ke posisi Rp15.626 per dolar AS dibanding pada penutupan perdagangan sebelumnya Rp15.619 per dolar AS.

“Pemicunya adalah pernyataan yang cenderung hawkish dari Ketua The Federal Reserve Jerome Powell, ditambah kekhawatiran pasar akan resesi ekonomi,” kata analis Monex Investindo Futures Faisyal seperti dilansir Antara.

Powell mengatakan bahwa bank sentral kemungkinan masih akan menaikkan suku bunga hingga tahun depan. Powell dalam pernyataannya usai keputusan kenaikan suku bunga oleh bank sentral yang hanya menaikkan suku bunga 50 basis poin (bps), lebih rendah dari empat pertemuan sebelumnya yang menaikkan sebesar 75 bps.

Powell menyebut bahwa bank sentral belum selesai menaikkan suku bunga dan dia menetapkan standar yang tinggi untuk penurunan suku bunga. Kenaikan suku bunga yang berlangsung, kata dia, masih tepat untuk mengendalikan inflasi.

rupiah
IHSG Melemah mengikuti saham global hari ini (web)

BACA JUGA: IHSG Melemah 44,39 Poin Mengikuti Bursa Saham Global

The Fed memproyeksikan akan ada kenaikan suku bunga lagi setidaknya 75 bps hingga akhir 2023. Proyeksi mereka untuk target kenaikan suku bunga menjadi 5,1 persen pada 2023, sedikit lebih tinggi dari perkiraan investor.

Sentimen lain yang dapat memicu permintaan dolar AS adalah statusnya sebagai aset safe haven yang likuid di tengah kekhawatiran terhadap resesi ekonomi setelah serangkaian data ekonomi AS dan Zona Euro menunjukkan ekonomi sedang berjuang di tengah inflasi dan suku bunga yang tinggi.

Di sisi lain, Yuan terperosok 448 basis poin menjadi 6,9791 terhadap dolar AS pada perdagangan Jumat, berbalik melemah tajam dari kenaikan dua hari berturut-turut masing-masing 192 basis poin dan 211 basis poin, menurut Sistem Perdagangan Valuta Asing China.

Di pasar spot valuta asing China, yuan dibolehkan naik atau turun sebesar 2,0 persen dari tingkat paritas tengahnya setiap hari perdagangan.

Kurs tengah yuan terhadap dolar AS didasarkan pada rata-rata tertimbang harga yang ditawarkan oleh pelaku pasar sebelum pembukaan pasar uang antar bank pada setiap hari kerja.

(LIN)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Bigetron Alpha
Roster Bigetron Alpha MPL ID S14 Diumumkan: Siap Bangkit dari Kegagalan Playoff
Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3
Memori Penuh? Ini 3 Cara Mudah Hapus Cache di Hp Samsung
Menjinakan kuda
5 Cara Mudah Menjinakan Kuda, Patut Dicoba
Kuliner prancis
8 Kuliner Prancis Ini Wajib Dicoba Saat Nonton Olimpiade Paris 2024
Makna Hanuman
Menggali Arti dan Makna Hanuman dalam Mitologi Hindu
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

5

10 Tips Persiapan Lolos Wawancara Beasiswa LPDP
Headline
giant jola
Gian Zola Bergabung dengan Persita Tangerang untuk Liga 1 Musim Depan
Raja Samu Sami VI Maluku
Tips Jadi Suami Ideal Menurut Raja Samu Sami VI Maluku
Olimpiade Paris 2024-1
Penampakan Seragam RI Karya Didit Hediprasetyo untuk Pembukaan Olimpiade Paris 2024
Jokowi Sikapi Aturan Asuransi Wajib Bagi Pengendara Bermotor
Jokowi Sikapi Aturan Asuransi Wajib Bagi Pengendara Bermotor Berlaku 2025