Ridwan Kamil Tanggapi Isu Munaslub Golkar

Penulis: usamah

Ridwan Kamil Tanggapi Isu Munaslub Golkar
Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih dan Co-Chair Bappilu Golkar Ridwan Kamil (Humas Jabar)
[galeri_foto] [youtube_embed]

Bagikan

BANDUNG, TM.ID: Dinamika politik di tubuh Partai Golongan Karya (Golkar) tengah menghangat, usai adanya desakan untuk digelarnya Munaslub Golkar  oleh tokoh senior partai.

Desakan ini terjadi, lantaran Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto belum jua mendeklarasikan diri untuk maju sebagai calon presiden (capres) di kontestasi Pemilu 2024. Sementara hasil musyawarah nasional (munas) pada 2019 silam, telah mengamanatkan kepadanya untuk maju sebagai capres di Pilpres 2024.

Wakil Ketua Umum Bidang Penggalangan Pemilih dan Co-Chair Bappilu Golkar Ridwan Kamil mengatakan, hingga saat ini dirinya tetap fatsun terhadap keputusan partai yakni mendukung Airlangga untuk maju, baik sebagai capres maupun cawapres.

BACA JUGA : Kembalikan Kebesaran Golkar, Syamsul Rizal: Ketum Mundur atau Pemunduran Konstitusional!

“Saya enggak terlalu monitor. Kalau saya, taat pada aturan. Sampai hari ini, saya taat kepada Partai Golkar yang secara formal pada Pak Airlangga sebagai ketua umum. Mendukung beliau sebagai capres, cawapres Golkar. Itu posisi saya,” ujarnya di Gedung Sate, Jumat 14 Juli 2023.

Mengenai mencuatnya wacana Munaslub Golkar  ini sambung Emil, dirinya meyakini persoalan tersebut akan selesai. Mengingat Golkar merupakan salah satu partai besar dan telah lama berdiri di Indonesia, sehingga memiliki pengalaman dalam menuntaskan persoalan internal.

“Bahwa ada dinamika, riak-riak dalam perjalanan organisasi, saya kira diselesaikan secara formal saja, karena ini partai sangat panjang usianya. Jadi sudah ada pengalaman dalam riak-riak berorganisasi,” imbuhnya.

Airlangga Tegaskan Tidak Ada Munaslub Golkar.

Sementara Airlangga di Istana Kepresidenan Jakarta belum lama ini menegaskan, manuver untuk melengserkannya sebagai ketua umum hanya dapat dilakukan melalui musyawarah nasional (munas) di 2024 mendatang. Dia memastikan, tidak akan terjadi munaslub dalam waktu dekat, meski sejumlah politisi senior menginginkannya.

“Ya itu tadi saya katakan, kan tidak ada Munaslub Golkar. Munas 2024, silakan kalau berminat jadi ketua umum Golkar,” tegasnya.

(Dang Yul /usamah)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
UNIBI
UNIBI Gelar Kunjungan dan Kuliah Umum Internasional: From Hand to AI: Exploring the Evolution of Media Communication - From Tacit Knowledge to Explicit Knowledge
Amanda Manopo
Amanda Manopo Alami Pelecehan Saat Dikerubungi Fans
My Chemical Romance
My Chemical Romance Bakal Guncang Jakarta Mei 2026, Tiket Siap Diburu!
Nikita Mirzani
Nikita Mirzani Tolak Maafkan Vadel Badjideh di Kasus Asusila Sang Putri, Ini Alasannya
wuling air ev terbakar
Wuling soal Air EV Heboh Terbakar di Bandung: Bukan dari Komponen Vital
Berita Lainnya

1

The Klan Unity, Puncak Acara 37th Bikers Brotherhood 1%MC Indonesia

2

Konser Reuni Oasis Berhasil, Tapi Kolaborasi dengan Adidas Banjir Kritik dan Drama!

3

Dukung Akses Pendidikan Tinggi Bagi Putra-Putri Daerah Terbaik, PT Pertamina Hulu Indonesia Kembali Gulirkan Program Beasiswa Sobat Bumi Kalimantan

4

Hyundai Siap Bawa Mobil Baru ke Indonesia, Stargezer Terbaru Siap Bikin Rival Panas Dingin?

5

Remu Suzumori Masuk Daftar 7 Aktris Paling Sukses di Jepang
Headline
Gunung Lewotobi Laki-laki Erupsi
Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki, Jadwal Penerbangan Kupang-Maumere Terdampak
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Gempa Guncang Kabupaten Pangandaran Magnitudo 5,1 Tak Berpotensi Tsunami
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Bangunan Enam Lantai di KBU Disegel, Diduga Langgar Izin dan Aturan Tata Ruang
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti
Teras Cihampelas Dibongkar? DPRD Minta Kajian Menyeluruh dan Solusi Pengganti

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.