Resmi Menikah, Ini Pesan Sule untuk Rizky Febian dan Mahalini

Pesan Sule
(Instagram /@ferdinan_sule)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Rizky Febian dan Mahalini Raharja sudah resmi menikah. Sule, ayahanda Rizky memberikan pesan penting kepada pasangan tersebut untuk menjaga keutuhan rumah tangga mereka. Sule berharap agar Rizky Febian dan Mahalini saling menjaga dan bisa menurunkan ego masing-masing sebagai pasangan suami istri.

Sule, yang telah mengalami dua kali kegagalan dalam mempertahankan rumah tangga, berpendapat bahwa tingginya ego dan gengsi seseorang dapat menghancurkan pernikahan.

Oleh karena itu, Sule berharap agar Rizky Febian dan Mahalini tidak saling gengsi dalam mengutarakan pikiran mereka kepada pasangan masing-masing.

Sule juga menekankan pentingnya untuk tidak mengumbar masalah rumah tangga ke media sosial atau menjadi konsumsi publik. Ia meminta agar Rizky Febian dan Mahalini menyelesaikan masalah rumah tangga mereka secara pribadi.

Jika mereka menghadapi kesulitan, Sule siap mendengarkan cerita Mahalini, tetapi ia tidak ingin menjadi tempat curhat bagi Rizky Febian setelah menikah.

BACA JUGA : Nathalie Holscher Bagikan Kabar Buruk di Tengah Pernikahan Rizky Febian dan Mahalini

Sule juga memberikan pesan agar Rizky Febian berbicara tentang masalah rumah tangga dengan orangtua Mahalini. Karena menurutnya, orangtua masing-masing adalah yang paling mengerti karakter anak mereka. Dengan begitu, mereka dapat mendapatkan dukungan dan saran yang tepat dari orangtua mereka.

“Iky harus curhat sama orangtuanya Lini. Karena, ayah paling tahu karakter Iky dan orangtuanya Lini paling tahu karakter Lini,” jelas Sule.

 

(Hafidah Rismayanti/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.