BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Olahraga padel kini menjadi tren baru di kalangan pecinta olahraga urban, terutama karena perpaduannya antara tenis dan squash. Bandung sebagai kota metropolitan yang aktif juga tak mau kalah dalam menyediakan fasilitas olahraga ini.
Tersedia beberapa lapangan padel Bandung yang layak menjadi destinasi utama bagi pemula maupun pemain berpengalaman.
Artikel ini membahas secara lengkap 3 lapangan olahraga padel terbaik di Bandung. Cek dalam artikel ini untuk mengetahui lebih lanjut.
1. Casablanca Padel Club
Casablanca Padel Club adalah pilihan utama untuk mereka yang mencari lapangan padel indoor di Bandung. Mengusung konsep modern dengan alas hijau sintetis yang nyaman, tempat ini juga menawarkan penyewaan alat olahraga lengkap seperti raket padel dan bola.
Harga Sewa dan Alamat Lengkap
-
Harga sewa lapangan: Rp225.000 – Rp275.000/jam
-
Sewa raket: Rp50.000
-
Sewa bola (1 set): Rp125.000
-
Tersedia kelas pelatihan untuk pemula
Alamat: Jl. Arjuna No.46, Arjuna, Kec. Cicendo, Kota Bandung
Instagram: @casablanca.padelclub
Dengan fasilitas lengkap dan lokasi strategis, Casablanca menjadi destinasi favorit padel di Bandung.
2. Padel Hill Bandung
Padel Hill menghadirkan desain lapangan semi-outdoor yang dikelilingi dinding kaca transparan, membuat pemandangan sekitar tetap terlihat.
Warna lapangan merah yang elegan menambah kesan estetik dan cocok untuk para pencinta konten Instagram.
Harga dan Informasi Tambahan
-
Harga sewa lapangan: Mulai dari Rp350.000/jam
-
Sewa raket: Rp60.000
-
Sewa bola: Rp120.000
Alamat: Mekarsaluyu, Kec. Cimenyan, Kabupaten Bandung
Instagram: @padel_hill
Padel Hill cocok bagi kamu yang ingin bermain olahraga padel sambil menikmati suasana alam Bandung yang sejuk.
3. Padel Culture Club (PCC)
Padel Culture Club menyediakan dua tipe lapangan, yakni outdoor dan semi outdoor, dengan nuansa desain yang penuh warna hijau dan merah. Menjadi favorit bagi komunitas padel karena atmosfernya yang santai dan mendukung interaksi sosial.
Harga Sewa dan Fasilitas Lengkap
-
Lapangan semi outdoor: Rp300.000/jam
-
Lapangan outdoor: Rp275.000/jam
-
Sewa raket: Rp30.000/sesi
-
Sewa bola: Rp120.000
Alamat: Jl. Karang Layung No.6, Cipedes, Kec. Sukajadi, Kota Bandung
Instagram: @padelcultureclub
BACA JUGA:
Olahraga Esports akan Ikut Ramaikan Asian Games 2026
Mengenal Jenis-Jenis Ice Skating, Olahraga di Atas Es yang Seru!
Tersedia juga kelas pelatihan bagi pemula, menjadikan PCC sangat ramah untuk pendatang baru di dunia padel. Jadi itu merupakan rekomendasi tempat olahraga yang sedang trending ini di Bandung.
(Kaje)