Rekomendasi 5 Brand Lokal Sepatu Wanita

brand lokal sepatu wanita
(Web)

Bagikan

BANDUNG.TM.ID Saat ini industri fashion lokal sedang berkembang dan ada berbagai brand lokal yang saat ini menawarkan produknya yang berkualitas dengan harga yang sangat terjangkau. Salah satunya adalah produk sepatu wanita.

Sepatu merupakan salah satu fashion wanita yang wajib dimiliki. Kebanyakan kaum wanita menjadikan sepatu sebagai fashion statement dan bukan hanya sekedar alas kaki saja. Kami akan memberi tahu kamu brand lokal sepatu wanita yang saat ini tengah menjadi incaran para kaum hawa.

Brand Lokal Sepatu Wanita

Agar kamu tidak penasaran lagi, berikut merupakan brand lokal sepatu wanita yang wajib kamu ketahui!

1. Brand PVN

brand lokal sepatu wanita
(Web)

Saat ini PVN menjadi brand lokal seoatu wanita yang banyak sekali dicari dan akhir-akhir ini begitu populer di kalangan masyarakat. Tentu saja, karena sepatu ini sangat nyaman dipakai untuk kuliah, kerja, jalan-jalan, bahkan sekolah. Koleksinya cukup banyak dan beragam.

Harganya juga sangat terjangkau dan kualitasnya juga patut di acungi jempol. Bagi kamu pecinta sneakers kamu bisa membeli sepatu di PVN dengan kisaran harga 139.000 sampai 200.000 dengan ukuran mulai dari 36 sampai 41.

2. Brand Khakikakiku

brand lokal sepatu wanita
(Web)

Brand lokal sepatu wanita yang satu ini merupakan brand yang sering dianggap buatan luar negeri. Khakikakiku ternyata merupakan milik pasangan suami istri Fuming dan Ling Wei yang tinggal di Bandung.

Mereka mengawali bisnisnya berjualan di Mall Paris Van Java. Hingga sampai saat ini produk tersebut sudah semakin terkenal. Karena desain dan sepatunya yang cantik dan juga menarik. Kamu bisa memiliki sepatu ini mulai dari harga 314.000 sampai 716.000.

3. Adorable Projects

brand lokal sepatu wanita
(Web)

Brand satu ini merupakan brand yang sangat terkenal di kalangan pecinta sneakers yaitu Adorable Projects. Berkomitmen menawarkan berbagai koleksi sepatu yang memiliki desain dan juga harga yang tidak kalah saing.

Koleksi Adorable Projects berupa heels, mules, platform, boots, dan sneakers sampai sandal cantik juga ada. Uniknya Adorable Projects menawarkan jasa sepatu custom yang bisa kamu sesuaikan dengan desain kemauanmu. Kamu bisa mendapatkan sepatu ini mulai dari harga 150.000 sampai 400.000

4. Donatello

brand lokal sepatu wanita
(Web)

Sepatu Donatello kini menjadi andalan untuk sepatu sekolah, wedges, sandal. heels, dan sepatu olahraga juga tersedia. Desain yang tersedia juga sangat beragam, sehingga kamu tidak bosan saat memilihnya.

Sepatu ini cocok digunakan untuk semua kalangan. Warnanya yang netral bisa digunakan untuk acara sehari-hari. Kamu bisa membelinya mulai dari harga 119.000 sampai 209.000

5. Damelia

brand lokal sepatu wanita
(Web)

Brand lokal terbaik berikutnya adalah Damelia. Salah satu brand yang menawarkan koleksi sepatu yang cantik dan harganya juga sangat terjangkau. Koleksi Damelia sangat beragam mulai dari sepatu heels dan flats yang klasik, pillow sandals, dan strappy sandals yang kekinian.

Warnanya juga sangat beragam dan juga sangat trendi. Kamu bisa mendapatkan sandal ini mulai dari harga 90.000 sampai 220.000

 

Itulah 5 brand sepatu lokal wanita yang bisa kamu beli, apabila ada rekomendasi lain kamu bisa menambahkannya dalam kolom kementar ya. Terima kasih.

BACA JUGA: Intip, 6 Sepatu Brand Lokal Asal Bandung Ini!

(kaje)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Cibeber
Wow! Desa Cibeber Bangun Lapangan Mini Soccer Rp1,5 Miliar
Jemaah haji BPJS Kesehatan
Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?
Tensi Pertandingan Kontra Bali United Sangat Mendidih, Bojan Hodak Sebut Persib Bisa Kuasai Atmosfer
Tensi Pertandingan Kontra Bali United Sangat Mendidih, Bojan Hodak Sebut Persib Bisa Kuasai Atmosfer
Pimpin Perayaan Viking Clap, Gustavo Franca: Ini Pertama Kali Bagi Saya
Pimpin Perayaan Viking Clap, Gustavo Franca: Ini Pertama Kali Bagi Saya
Ridwan kamil
Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.