Rekayasa Lalu Lintas Menuju Puncak Bogor Mulai Diberlakukan

(foto: Antara)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Korlantas Polri memberlakukan rekayasa lalu lintas menuju lokasi wisata puncak, Bogor, Jawa Barat.

“Rekayasa lalu lintas untuk membatasi kepadatan volume kendaraan secara bersamaan menuju puncak saat liburan Natal dan tahun baru,” kata Dirregident Korlantas Polri Brigjen Pol. Yusri Yunus, Jumat (31/12/2022).

Korlantas Polri berlakukan ganjil genap untuk pelat kendaraan untuk kurangi kepadatan arus lalu lintas menuju puncak.

“Pada pukul 12.00—18.00 WIB sudah dilakukan pemilahan kendaraan menuju Puncak. Pemilahan kendaraan diperketat lagi mulai pukul 18.00 hingga 22.00 WIB,” kata Brigjen Pol. Yusri Yunus.

Selanjutnya, pada pukul 22.00 WIB arus kendaraan dari arah Gadog ke Puncak ditutup dan diberlakukan satu arah untuk kendaraan dari Puncak menuju Gadog.

Yusri Yunus mengimbau masyarakat yang sudah memesan hotel atau tempat wisata di Puncak agar berangkat pada pagi hari sehingga tidak terjadi penumpukan menuju arah Puncak.

Sebelumnya, Kepolisian Resor Bogor memperkirakan terjadi peningkatan volume kendaraan hingga 25 persen dari kondisi normal di Jalur Puncak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

“Per hari ini pukul 13.00 WIB, itu sudah ada kurang lebih 28.000 kendaraan,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata di Pos Pelayanan Terpadu Gadog, Ciawi, Bogor.

(Agung)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
RRQ Hoshi MPL ID
RRQ Hoshi Perkenalkan Hazle dan Sutsujin sebagai Jungler Baru untuk MPL ID S14
Samsung Galaxy Z Flip6
Kecanggihan Samsung Galaxy Z Flip6 Memikat Hati Vidi Aldiano, Pevita Pearce, dan Anya Geraldine
Bigetron Alpha
Roster Bigetron Alpha MPL ID S14 Diumumkan: Siap Bangkit dari Kegagalan Playoff
Qualcomm Snapdragon 8s Gen 3
Memori Penuh? Ini 3 Cara Mudah Hapus Cache di Hp Samsung
Menjinakan kuda
5 Cara Mudah Menjinakan Kuda, Patut Dicoba
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Buah Batu Corps Dukung Kang Arfi Rafnialdi Maju Pilwalkot Bandung 2024

4

Prospek Bisnis PWB Sebagai Perusahaan Jasa Pengangkut Pertambangan di Indonesia Tahun 2024

5

10 Tips Persiapan Lolos Wawancara Beasiswa LPDP
Headline
Semifinal Piala AFF U-19 Indonesia Vs Malaysia
Semifinal Piala AFF U-19, Indonesia Vs Malaysia Adu Gengsi dan Skill Pemain
14 Pemain P SEA V League
14 Pemain Putri Disiapkan PBVSI untuk SEA V League di Vietnam dan Thailand
Semifinal Piala AFF U-19 Kekuatan Timnas Indonesia
Semifinal Piala AFF U-19, Kekuatan Timnas Indonesia Diwaspadai Malaysia
David de Gea
David de Gea Diisukan Akan Bergabung dengan Genoa di Serie A