Real Madrid Taklukkan Borussia Dortmund 5-2

Real Madrid Taklukkan Borussia Dortmund 5-2
Real Madrid Taklukkan Borussia Dortmund 5-2 (instagram @realmadrid)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Real Madrid mengamankan tiga poin saat menjamu Borussia Dortmund dalam laga fase grup Liga Champions di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu dini hari WIB. Los Blancos menang 5-2 setelah tertinggal 0-2 dari Die Borussen.

Babak Pertama

Bermain di kandang sendiri, Real tampil menekan pertahanan lawan sejak awal laga. Vinicius Junior dan kawan-kawan terus menyerang hingga sebuah peluang tercipta pada menit ke-7 melalui tembakan keras Kylian Mbappe pada menit ke-7 yang dibendung pemain Dortmund.

Dortmund yang mulai keluar dari tekanan, bali menyerang setelah laga berjalan 10 menit. Tim asuhan pelatih Nuri Sahin itu unggul lebih dulu pada menit ke-29 dari serangan balik yang cepat yang diakhiri gol Donyel Malen.

Madrid tersentak dan melancarkan serangan untuk menyamakan kedudukan. Namun, lima menit kemudian, justru Thibaut Courtois yang harus kembali memungut bola dari dalam gawang setelah Jamie Byone-Giitens memaksimalkan umpan Donyell Malen menjadi gol untuk meninggalkan Madrid dengan skor 2-0.

Madrid nyaris memperkecil skor melalui peluang pada menit ke-16. Sayang, dua tembakan beruntun dari Rodrygo dan Jude Bellingham membentur mistar gawang.

Keunggulan Dortmund bertahan hingga wasit meniup pluit untuk mengakhiri babak pertama.

Babak Kedua

Pada babak kedua, tim Carlo Ancelotti langsung melancarkan serangan cepat hingga menciptakan peluang melalui tembakan Mbappe dan Rodrygo namun barisan pertahanan Dortmund yang kokoh efektif membendung serangan itu.

Madrid akhirnya keluar dari kebuntuan ketika sundulan keras Antonio Rudiger berbuah gol setelah mendapat umpan dari Mbappe.

Tak butuh waktu yang lama bagi Madrid untuk menyamakan kedudukan 2-2 pada menit ke-62 melalui gol ciptaan Vinicius setelah mendapat umpan dari Mbappe.

BACA JUGA: Prediksi Skor Real Madrid vs Borussia Dortmund Liga Champions 2024/2025

Madrid semakin tak terbendung hingga membalikkan kekalahan menjadi keunggulan melalui sepakan keras Lucas Vasquez yang tak bisa dihalau kiper Gregor Kobel sehingga skor kembali berubah menjadi 3-2 pada menit ke-83.

Menjelang laga berakhir, Vinicius yang menjadi ancaman serius bagi pertahanan lawan sepanjang laga mencetak hattrick dengan menambah dua gol pada menit ke-83 dan 90+3.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Amanda_Anisimova_-_Miami_Open_2025_-_Day_4-DSC_8397A
Drama 3 Set! Amanda Anisimova Jegal Mimpi Andreeva Raih Sunshine Double
Jadwal Imsak Lombok
Jadwal Imsak Lombok Hari Ini 25 Maret 2025
Jadwal Imsak Maluku Utara
Jadwal Imsak Maluku Utara Hari Ini 25 Maret 2025
Jadwal Imsak Tasikmalaya
Jadwal Imsak Tasikmalaya Hari Ini, Selasa 25 Maret 2025
Jadwal Imsak Ciamis
Jadwal Imsak Wilayah Ciamis Hari Ini, Selasa 25 Maret 2025
Berita Lainnya

1

Teropongmedia.id Kembali Tebar Kebaikan Ramadan Lewat Charity Vol.2, Buka Bersama dan Santunan Anak Yatim

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Link Live Streaming Pantauan Arus Mudik, Info Berharga Untuk Menghindari Macet

5

Nick Kuipers Jawab Rumor Kepindahannya ke Tim Asal Belanda
Headline
GettyImages-2206426383-min-1140x760
Kuncian Maut! Sean Brady Paksa Leon Edwards Tap Out di Tengah Arena O2
Daftar Lengkap Pemain BWF World Tour Finals 2024
BWF Ubah Aturan Penghargaan Pemain Terbaik, Siapa yang Kena Imbas?
q432jpg-20240212011905
Jorge Martin Minta Privilege, Aprilia Desak MotoGP Ubah Aturan!
pramono anung KPK
Pramono Anung Datangi KPK, Ada Apa Nih?

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.