Razia Valentine, Satpol PP Surabaya Amankan 26 Pasangan Non Pasutri

razia valentine
Satpol PP Kota Surabaya melaksanakan razia valentine pada Selasa (14/2/2023) malam hingga Rabu (15/2/2023) dini hari.(web)

Bagikan

SURABAYA,TM.ID : Satpol PP Kota Surabaya melaksanakan razia valentine pada Selasa (14/2/2023) malam hingga Rabu (15/2/2023) dini hari.

Sebanyak 26 pasangan bukan suami istri berhasil diamankan dari sejumlah hotel Kota Surabaya, Jawa Timur.

Kabid Pengendalian Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibum) Satpol PP Kota Surabaya Irna Pawanti mengatakan puluhan pasangan itu diamankan petugas Satpol PP saat razia di sejumlah hotel kawasan Surabaya Barat dan Timur.

“Razia ini untuk menjaga ketentraman dan ketertiban umum di kota Surabaya,” ujarnya.

Irna mengatakan razia valentine adalah merupakan rangkaian kegiatan tahunan yang selama ini sudah pernah dijalankan oleh asuhan rembulan satpol PP Kota Surabaya untuk mengurangi penyakit masyarakat atau pekat.

BACA JUGA: Ngeri, Ini 5 Kisah Berdarah di Hari Valentine

Sasaran razia di 15 titik seperti hotel, toko swalayan hingga toko penjual paket bunga dan coklat yang di dalamnya diselipkan alat kontrasepsi atau kondom.

Terhadap 26 pasangan yang terjaring razia ini, ia mengatakan pihaknya akan melakukan pendataan sekaligus mengimbau supaya tidak mengulangi lagi perbuatan negatif.

“Kami juga mengimbau mereka ini tidak mengulangi lagi perbuatannya,” ujar dia.

Jika ditemukan pasangan berusia muda, pihaknya akan memanggil orangtua dari pasangan tersebut.

“Kami akan panggil orangtuanya agar tahu perbuatan yang dilakukan oleh anaknya supaya tidak mengulangi lagi,” kata dia.

Menurut dia, razia di hari valentine tersebut serentak dilakukan di setiap kecamatan yang ada di Kota Surabaya.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jetour g700
Jetour Pamerkan Jetour G700, SUV Amfibi!
Boruto Season 2
Setelah 2 Tahun Vakum, Boruto Comeback dengan Season 2!
Peran Utama Film Gundik
Awalnya Bukan Luna Maya! Anggy Umbara Bocorkan Fakta di Balik Pemilihan Peran Utama Film Gundik
noel sidak
Viral, Noel Dicueki saat Sidak Kantor di Pekanbaru: Kayak di Surabaya?
MPL ID
MPL ID x NBA, Saat Esports dan Basket Bersatu di Satu Arena
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
pemain sirkus OCI
Kisah Tragis Mantan Pemain Sirkus OCI, Disetrum Hingga Makan Kotoran
Mahasiswa HI Unair
Tembus KBRI Turki! Mahasiswa HI UNAIR Ungkap Serunya Magang di Ankara
ASN jakarta wajib naik angkutan umum
Pergub Terbaru, ASN Jakarta Wajib Naik Angkutan Umum Tiap Rabu!
bukalapak defisit
Bukalapak Defisit Rp 10 Triliun, BEI Pertanyakan Keputusan Buyback Saham

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.