Rayakan 20 Tahun Album “My Diary”, Mocca Rilis Vinyl

Mocca. (foto: Antara)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Band Mocca merayakan perjalanan 20 tahun album pertama “My Diary” tahun ini.

Band ikonik asal bandung ini pun merayakannya dengan merilis edisi piringan hitam alias vinyl album tersebut.

Vinyl “My Diary” ini dirilis bersama label pertama Mocca yaitu FFWD Records.

Album vinyl ini hadir dalam piringan berwarna hitam 180 gram, gatefold dengan 12 halaman lirik.

BACA JUGA: Super Junior Rilis “The Road: Celebration”Langsung Dominasi Chart iTunes Dunia!

Dijual dengan harga Rp600.000, prapemesanan piringan hitam My Diary dimulai pada hari 15 Desember lewat laman resmi atau marketplace.

“Kayaknya untuk para pendengar album pertama ini semacam blueprint buat musik-musik Mocca. Album ini juga yang membuat saya, Riko, Arina, dan Toma terjerumus atau mungkin menjerumuskan diri menjadi lebih serius untuk ngeband,” kata pemain drum Indra Massad, Jumat (16/12/2022).

“My Diary”, album pertama Mocca adalah sebuah langkah awal Arina Ephipania (vokalis), Riko Prayitno (gitaris), Toma Pratama (bassis), dan Indra Massad (drummer) terjun ke permukaan industri musik Indonesia dan Asia.

Berkat “My Diary” juga, Mocca bisa berdiri tegak sampai sekarang tetap berkarya.

Sebelumnya, tahun lalu Lucky Me Music, label musik band Mocca berkolaborasi dengan Mastersound Indonesia untuk merilis piringan hitam album keenam “Day By Day”.

(Agung)

 

 

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
jamie-vardy-leicester-city-celebrates-966857523-4258622712
Usia Hanya Angka, Jamie Vardy Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Lionel Messi
Lionel Messi Dikecam Usai Aksi Kontroversial Terhadap Penggemar Meksiko
Selancar di Pantai Indonesia
6 Pantai di Indonesia dengan Ombak Terbaik untuk Selancar
Kelenteng Welahan Jepara
5 Fakta Menarik Kelenteng Welahan di Jepara
Jenis papan selancar
Pemula Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Papan Selancar Buat Hobi Surfing

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan

4

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

5

Agung Yansusan Tegaskan Stop Normalisasi Pakaian Seksi di Tempat Umum
Headline
Radja Nainggolan Kokain
Pemain Keturunan Indonesia Radja Nainggolan Terjerat Kasus Kokain, Diringkus Polisi Belgia!
034383500_1436196449-Emilia_Contessa
Legenda Musik Indonesia Emilia Contessa Meninggal Dunia di Usia 68 Tahun
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Aksi Pemain Persib di Fashion Show Rawtype Riot
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90
Peringati Isra Miraj dan Harlah ke 90, Al Ittihadiyah Bentuk Pemuda Jadi Calon Pemimpin Melalui Pengembangan Masjid di Indonesia

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.