JAKARTA,TM.ID : Rasmus Winter Hojlund, striker timnas Denmark menjadi top skor sementara kualifikasi Euro 2024 setelah mencetak lima gol dalam dua pertandingan pembuka.
Hojlund membukukan tiga gol saat Denmark menang 3-1 atas Finlandia dan dua gol saat timnya kalah 2-3 dari Kazakhstan.
Striker andalan Atalanta ini unggul satu gol dari Cristiano Ronaldo dari Portugal dan Scott McTominay dari Skotlandia yang masing-masing mengemas empat gol dalam kualifikasi ini.
BACA JUGA: Skotlandia Tekuk Spanyol 2-0 di Kualifikasi Euro 2024
Ronaldo mencetak dua gol dalam kemenangan Portugal melawan Liechtenstein dan melawan Luksemburg, sedangkan McTominay mencetak dua gol saat negaranya mengalahkan Siprus dan Spanyol.
Hojlund tak hanya tajam membela negaranya, tapi juga bersama Atalanta dengan mengemas tujuh gol dan dua assist dari total 23 penampilannya.
Timnas Denmark akan melanjutkan kiprahnya di kualifikasi Euro 2024 melawan Irlandia Utara dan Slovenia.
(Budis)