PT Jasa Raharja Buka Pendaftaran Program Mudik Lebaran Gratis 2024

Mudik gratis 2024
PT Jasa Raharja membuka pendaftaran mudik gratis 2024. (instagram @pt_jasaraharja)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: PT Jasa Raharja secara resmi mengumumkan pembukaan pendaftaran program Mudik Gratis melalui akun Instagram resminya pada tanggal 5 Maret 2024.

Pendaftaran ini dapat dilakukan melalui laman resmi mudik.jasaraharja.co.id, yang memberikan kebebasan bagi masyarakat untuk memilih moda transportasi yang akan mereka gunakan.

BACA JUGA: Periode Januari-November 2022, PT Jasa Raharja Papua Bayarkan Klaim Santunan Rp26 Miliar

Opsi Moda Transportasi

Program ini menawarkan dua opsi moda transportasi, yaitu kereta api dan bus. Pendaftaran dibuka sejak tanggal 4 Maret 2024, mulai pukul 12.30.

Bagi mereka yang ingin mengikuti program ini, berikut adalah beberapa syarat yang harus dipenuhi.

Syarat Mudik Gratis Jasa Raharja

  • Harus mempunyai akun JRku.
  • Mempunyai sepeda motor yang dibuktikan dengan STNK.
  • Pajak kendaraan sepeda motor masih berlaku.
  • Wajib memiliki SIM C yang masih aktif.
  • Pendaftar dan peserta yang didaftarkan harus dalam satu keluarga.

Proses Pendaftaran Mudik Gratis Jasa Raharja

  • Buka laman https://mudik.jasaraharja.co.id/.
  • Pastikan anda mempunyai softcopy dokumen seperti KTP, Kartu Keluarga, STNK sepeda motor, SIM C, dan dokumen lain yang dibutuhkan.
  • Kemudian lakukan pendaftaran akun dengan mengklik ‘Daftar’ di menu pojok kanan atas.
  • Pastikan terlebih dahulu proses mendaftar telah dilengkapi ddengan data-data yang valid.
  • Data akan diverifikasi dalam 1×24 jam.
  • Sesudah data terverifikasi, lakukan pencarian tiket.
  • Pastikan pencarian tiket transportasi dan destinasi sesuai tanggal keberangkatan moda yang dipilih untuk mengetahui ketersediaan kursi.
  • Jika tiket tersedia, calon pemudik dapat melengkapi data diri.
  • Pastikan data yang dilengkapi sudah benar.
  • Sistem akan memverifikasi secara otomatis.
  • Jika lolos verifikasi, maka tiket elektronik akan terbit.
  • Simpan tiket elektronik dan tunjukkan kepada petugas saat keberangkatan.

BACA JUGA: Bank BRI Turut Memfasilitasi Program Mudik Gratis 2024 BUMN

Tanggal Keberangkatan Mudik Gratis Jasa Raharja

Pemudik dapat memilih antara bus atau kereta api sebagai moda transportasi mereka.

Jadwal keberangkatan untuk calon pemudik yang menggunakan bus ialah pada tanggal 5 April 2024. Sedangkan, untuk calon pemudik dengan moda tranportasi kereta api pada tanggal 2 -3 April 2024.

(Vini/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
CPNS Dosen mundur
700 Dosen CPNS Mengundurkan Diri, Kok Bisa?
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.