PSSI Pastikan Shin Tae-yong Tetap Latih Timnas Indonesia

pssi
PSSI memastikan juru ramu asal Korea Selatan Shin Tae-yong tetap melatih tim nasional (timnas) Indonesia sampai kontraknya berakhir pada Desember 2023.(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : PSSI memastikan juru ramu asal Korea Selatan Shin Tae-yong tetap melatih tim nasional (timnas) Indonesia sampai kontraknya berakhir pada Desember 2023.

“Iya, dong (pertahankan Shin Tae-yong red),” kata Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi di Jakarta, Selasa (24/1/2023).

Yunus mengatakan, Shin Tae-yong akan langsung mempersiapkan timnas U-20 untuk berkompetisi di Piala Asia U-20 2023 begitu tiba di Indonesia.

Shin Tae-yong saat ini masih berada di kampung halamannya Korea Selatan. Dia diperkirakan kembali menangani skuad “Garuda” pada awal Februari nanti.

BACA JUGA: Era Kepelatihan Shin Tae-yong, Bisakah Indonesia Menang Atas Vietnam?, Sejak 2016 Selalu Kesulitan

Adapun Piala Asia U-20 2023 akan berlangsung pada 1-18 Maret di Uzbekistan.

“Shin akan langsung memimpin persiapan Piala Asia U-20,” kata Yunus Nusi menegaskan.

Masa depan Shin Tae-yong di timnas Indonesia menjadi pembicaraan seiring tuntasnya kontrak pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu pada Desember nanti.

Selama menangani timnas Indonesia, sejak Desember 2019, Shin membawa timnas senior lolos ke Piala Asia 2023 dan timnas U-20 melaju ke Piala Asia U-20 2023. Kemudian, dia berhasil mendongkrak peringkat FIFA timnas Indonesia dari 179 ke 151.

Namun, di Piala AFF, Shin Tae-yong dua kali tidak mampu mempersembahkan gelar kampiun. Pada Piala AFF 2020, dia mengantarkan Indonesia hingga final, tetapi di Piala AFF 2022, tim “Garuda” hanya sampai di semifinal.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Hobi mengupil
Hobi Ngupil Bisa Berisiko?
Jonatan Christie
Takluk dari Antonsen, Jonatan Christie Runner-Up China Masters 2024
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap
Dapat Gelar Man Of The Match Hingga Pimpin Viking Clap, Kevin Mendoza Sampaikan Isi Hatinya
Mateo Kocijan absen
Dapat 4 Kartu Kuning, Mateo Kocijan Terpaksa Absen 1 Pertandingan
C2ED7629-D0C4-40F7-ADC5-E2406CEE1D5A
Gunung Dempo Meletus, Jalur Evakuasi Warga Disiapkan
Berita Lainnya

1

7 Fakta Penting Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus yang Menghebohkan Publik

2

Password Wifi MCD Terbaru 2024!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat

5

Survei Polsight: Haru-Dhani Unggul Menjelang Hari H Pencoblosan
Headline
Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Raih Gelar Juara Dunia, Verstappen Masuk Daftar Legenda Formula 1
Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Dedi Kusnandar Mengalami Cedera, Bojan Hodak Singgung Kerasnya Lapangan Stadion GBLA
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Gubernur Bengkulu Ikut Terjaring OTT KPK
Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva
Dan Terjadi Lagi, Ini Alasan Persib Memarkir David da Silva