PSIS Bermain Menggila! Salip Posisi Persib Bandung di Papan Klasemen

psis semarang persib bandung
PSIS Semarang (Foto:LIB)

Bagikan

GIANYAR,TM.ID: Persib Bandung harus merelakan posisinya tergeser oleh PSIS Semarang di papan klasemen sementara Liga 1 2023/2024.

Kemenangan yang berhasil diraih PSIS Semarang atas tuan rumah Arema FC dengan skor telah 4-1 pada laga pekan ke 24, telah melejitkan Mahesa Jenar ke posisi kedua klasemen, menyalip Persib Bandung.

Kemenangan telak yang diraih PSIS Semarang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar pada Senin (5/2/2024), menambah koleksi poin dengan total 42.

Sementara Persib Bandung hanya berhasil mengamankan 1 poin dengan raihan total 41 poin, setelah ditahan imbang 2-2 oleh tim tamunya, Persis Solo di Stadion GBLA Bandung.

Empat gol PSIS dicetak oleh Riyan Ardiansyah dan Alfeandra Dewangga yang masing-masing mencatat dua gol. Riyan mencetak gol di menit ke-22 dan 74. Sedang Dewangga mencetak gol di menit ke-45 dan 90.

Pelatih PSIS, Gilbert Agius tentunya juga semringah dengan hasil yang dicatat anak asuhnya di Pulau Dewata. “Saya bahagia pada performa pemain, hasilnya terutama di babak kedua. Mereka disiplin, kompak dan bekerja keras,” kata Gilbert Agius.

Walau demikian, pelatih asal Malta itu juga mengakui anak asuhnya juga sempat kehilangan fokus di babak pertama.

“Di babak pertama kami bermain kurang baik. Mungkin performa belum sepenuhnya keluar, banyak kesalahan yang dilakukan dan hilang fokus. Setelah menit ke 20 kami mulai baik dan memegang kendali,” ujar Gilbert.

BACA JUGA: Ciro Alves Bilang Semua Pemain Persib Bakal Bayar Tanggung Jawab

Sementara pemain PSIS, Riyan Ardiansyah mengaku senang timnya bisa kembali mendapat tiga poin. “Saya bersyukur tentunya dan berterima kasih pada coach Gilbert karena memberikan kepercayaan saya bermain. Semoga gol-gol ini bisa membantu tim terus bersaing di empat besar,” ucap pemain asal Pati, Jawa Tengah ini.

Tambahan tiga poin dari laga pekan ke-24 ini membuat PSIS kini mengoleksi 42 poin. Tim kebanggaan masyarakat Semarang itu makin gagah bertengger di peringkat ke-2.

Pada laga pekan ke-25 mendatang, PSIS akan bermain di kandang di Stadion Jatidiri, Semarang dengan menjamu Dewa United FC pada 23 Februari mendatang.

(Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Terkait Kasus Dugaan Suap PAW, KPK Cegah Yasonna dan Hasto ke Luar Negeri
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.