Psikolog Bilang KPI Tak Adil kepada Ivan Gunawan, Ini Penjelasannya

Ivan Gunawan
Psikolog sebut KPI jangan terlalu memihak (foto:dok. instagram @ivan_gunawan)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Teguran yang diberikan oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) kepada Ivan Gunawan ternyata mendapat pembelaan dari beberapa pihak, termasuk psikolog.

Menurut Psikolog yang benama Lita Gading, seharusnya KPI lebih menegur Lucinta Luna ketimbang Ivan Gunawan.

Hal ini karena Lucinta Luna secara terang-terangan berpakaian dan berdandan seperti perempuan, bahkan memamerkan kemesraan dengan seorang laki-laki di depan publik.

“Kenapa kalian tidak menegur seperti Lucinta Luna barangkali, yang memang benar-benar dia itu transgender? kata Psikolog Lita Gabding pada akun TikTok @litagading5, Jumat (12/1/2024).

Bahkan, lanjut Lita, Lucinta Luna blak-blakan mengungkap jati dirinya, lalu bercinta atau melakukan sebuah atraksi ciuman dengan sesama jenis dan atraksi lainnya.

“Apakah itu bagian dari peneguran KPI? Harusnya iya,” tegas Lita.

Lita juga mensinyalir KPI sedang mencari sensasi dengan menyoroti Ivan Gunawan. Padahal, penampilan Ivan yang disoroti KPI tidak memiliki masalah sama sekali.

“Justru yang, maaf ya, yang ‘gay’, yang mempertontonkan segala abnormalnya itu ya silahkan kalian tegur,” katanya.

Perempuan berusia 47 tahun tersebut juga berharap agar KPI tidak memihak dalam menegur artis-artis yang tampil di depan publik.

Pendapat dari psikolog tersebut sontak mendapat dukungan dari netizen. Menurut mereka, apa yang Ivan pakai adalah hal yang wajar karena ia adalah seorang desainer.

“Benar bangat bu Lita, selalu dan selalu setuju dgn ibu, keren,” tulis netizen.

“Betul Ivan Gunawan orang baik GK ada Ivan Gunawan tv sepi,” tulis netizen lain.

“Betul ka harus adil, jangan cmn ka igun doang,” timpal netizen.

BACA JUGA : Ivan Gunawan Keluar dari Brownis, Ada Apa?

KPI Tegur Ivan Gunawan

Sebelumnya, KPI memberikan sanksi administratif kepada penyelenggara acara Brownis karena menampilkan Ivan sebagai host yang berpenampilan seperti perempuan.

Teguran tersebut merka berikan atas penayangan Brownis pada tanggal 30 Oktober 2023 pukul 12.38 WIB.

Dalam acara tersebut, Ivan Gunawan terlihat menggunakan pakaian, riasan, aksesoris, dan bahasa tubuh yang menggambarkan sifat feminin.

Penampilan ini sesuai dengan tema ulang tahun Brownis yang mengadopsi nuansa era 60-an.

 

(Hafidah/Aak)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
CPNS Dosen mundur
700 Dosen CPNS Mengundurkan Diri, Kok Bisa?
Transfer Palsu
Tindak Pidana Transfer Palsu di Pondok Indah Mall Berakhir Damai
Muhamad Yani
Kisah Inspiratif Perjalanan Muhamad Yani, Lelah di Jalan, Bangkit di Harvard!
Mayat terlilit lakban
Geger! Warga Temukan Mayat Wanita Terlilit Lakban di Kamar Kos Ciamis
prabowo reshuffle kabinet
Jelang Setengah Tahun Prabowo Memimpin, Rocky Gerung: Waktunya Reshuffle Kabinet!
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

3

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

4

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

5

Menteri PU Bubarkan Satgas Pembangunan IKN, Ada Apa?
Headline
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
Getok Harga Delman Rp.600 Ribu, Pemkot Bandung Segera Lakukan Razia
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
KPU Kabupaten Tasikmalaya Bakar Kelebihan dan Surat Suara Rusak
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
Disnaker Kota Bandung Gelar Berbagai Pelatihan, Turunkan Angka Pengangguran Terbuka
sengketa lajan sekolah smansa
SMANSA Bandung Terancam Kehilangan Lahan, PTUN Menangkan PLK!

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.