PSG Tawarkan Kontrak Bernilai Fantastis untuk Salah

PSG Tawarkan Kontrak Bernilai Fantastis untuk Salah
Mohamed Salah yang merupakan penyerang sayap Liverpool mencatatkan 300 kontribusi gol untuk timnya (Instagram @mosalah)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Menurut laporan dari jurnalis Prancis, Romain Collet Gaudin, Kamis (2/1/2025), PSG telah menyiapkan kontrak berdurasi tiga tahun bagi winger asal Mesir Mohamed Salah. Tawaran tersebut mencakup gaji fantastis sebesar 500.000 euro (sekitar Rp8,5 miliar) per minggu untuk Salah.

Paris Saint-Germain (PSG) dikabarkan sedang berusaha mendatangkan Mohamed Salah secara gratis di akhir musim 2024-2025. Klub ibu kota Prancis itu menyodorkan kontrak yang bernilai fantastis kepada penyerang asal Mesir itu.

Tawaran ini jauh lebih tinggi dibandingkan proposal yang diajukan Liverpool. The Reds hanya mencakup kontrak berdurasi dua tahun dengan gaji 400 ribu euro per pekan.

Tawaran PSG tidak hanya lebih menggiurkan dari segi finansial, tetapi juga memberikan Salah kesempatan untuk tetap bermain di Liga Champions. Sebelumnya, Salah sempat membuat banyak pendukung The Reds terkejut dengan pernyataannya karena mungkin pergi dari Liverpool.

“Saya belum menerima tawaran untuk bertahan di klub. Jadi saya mungkin lebih berpotensi pergi daripada bertahan,” kata Salah dikutip dari Metro.co.uk, Kamis (2/1/2025).

BACA JUGA:300 Kontribusi Gol untuk Liverpool Ditorehkan Mohamed Salah

“Saya telah berada di klub selama bertahun-tahun. Tidak ada klub yang seperti ini, tetapi pada akhirnya keputusan ada di tangan saya,” ujarnya.

Kontrak Salah di Anfield akan berakhir pada 30 Juni 2025. Dengan sisa kontrak kurang dari satu tahun, ada kemungkinan besar bagi Salah untuk meninggalkan Liverpool.

Liverpool nampaknya harus meningkatkan tawaran jika ingin mempertahankan Salah di Anfield. Megabintang Mesir itu akan kembali beraksi ketika armada Arne Slot menjamu Manchester United, pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (5/1/2025).

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
ekaterina-alexandrova-russia-action-during-quarter-final-2020-550nw-11010030ap
Ekaterina Alexandrova Tumbangkan Mirra Andreeva, Melaju ke Perempat Final Stuttgart Open 2025
Polish_20250220_012449367-188847424
Strategi Senior-Junior Jadi Kunci Indonesia di Piala Sudirman 2025
pengembangan mineral kritis
Kembangkan Mineral Kritis, Pemerintah RI-Arab Saudi Teken MoU
francesco-bagnaia-ducati-team-1-4197437430
Francesco Bagnaia Akui Buat Kesalahan Fatal di Kualifikasi MotoGP Qatar
Persib Bandung
Prediksi Skor Persib Bandung vs Bali United BRI Liga 1 2024/2025
Berita Lainnya

1

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tertimbun Longsor di Subang Meninggal Dunia

5

Waspada Serangan Siber pada Satelit, Begini BRIN Beberkan Strategi Pengamanannya
Headline
Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jabar Tertibkan Sejumlah PKL di Kawasan Saparua
Satpol PP Kota Bandung dan Jabar Tertibkan Sejumlah PKL di Kawasan Saparua
Dedi Mulyadi Dorong Penguatan Ekonomi Desa Jabar
Dedi Mulyadi Dorong Penguatan Ekonomi Desa Jabar
Persib Bandung
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot
Rivalitas Persib dan Bali United Mulai Memanas, Bojan Hodak Beri Komentar
Rivalitas Persib dan Bali United Mulai Memanas, Bojan Hodak Beri Komentar

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.