Pria Lompat Jembatan di Kendari Tewas Setelah Hilang 3 Hari

lompat jembatan
Tim Sar Gabungan saat mengevakuasi jenazah korban. (Antara)

Bagikan

KENDARI,TM.ID: Pria bernama Yuli Munandar (32) yang lompat dari Jembatan Bahteramas Kendari, Sulawesi Tenggara(Sultra) ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Basarnas Kendari Hidayat mengatakan, bahwa jenzah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia sekitar 0,02 mil laut dari lokasi terakhir saat melompat dari Jembatan Bahteramas Kendari.

Ia menyampaikan bahwa jenazah korban ditemukan setelah tiga hari pencarian yang dilakukan oleh Tim SAR gabungan.

“Pada pukul 08.05 WITA, Tim SAR gabungan menemukan korban dalam keadaan meninggal dunia sekitar 0,02 mil laut arah barat dari lokasi terakhir korban,” kata Hidayat di Kendari Jumat,

Dia mengungkapkan bahwa setelah ditemukan, korban langsung dievakuasi dan diserahterimakan kepada pihak keluarga.

Hidayat menambahkan bahwa dengan ditemukannya korban tersebut, pihaknya secara resmi menutup operasi SAR tersebut.

“Dinyatakan selesai dan ditutup,” sebutnya.

Sebelumnya, Kepolisian Resor Kota atau Polresta Kendari, Kepolisian Daerah (Polda) Sultra melakukan pencarian terhadap seorang pria yang nekat melompat ke laut dari atas Jembatan Bahteramas Kendari.

Kapolresta Kendari Kombes Pol Muhammad Eka Fathurrahman di Kendari Rabu, mengatakan bahwa peristiwa melompatnya pria tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 WITA.

Ia menyampaikan, salah seorang saksi yang merupakan penjual di Jembatan Bahteramas M. Khairul menerangkan bahwa saat dirinya sedang menjual tiba-tiba datang seorang pria menggunakan sepeda motor jenis Honda Genio bernomor polisi DT 6671 BD.

“Dengan ciri-ciri sebagai berikut, laki-laki berumur diperkirakan 30 tahun, tinggi badan diperkirakan 1,7 meter, berkepala plontos atau botak, tidak menggunakan baju, dan menggunakan celana pendek berwarna merah,” kata Eka Fathurrahman.

Kapolresta Kendari itu mengungkapkan bahwa saat tiba di Jembatan Bahteramas Kendari, pria tersebut langsung memarkirkan kendaraannya di samping kendaraan saksi.

“Pria itu juga menitip kunci sepeda motornya kepada saksi,” ujar Eka Fathurrahman.

Usai menitipkan kunci motor, lanjutnya, pria tersebut langsung berjalan menuju ke pinggir jembatan dengan melewati pembatas jembatan dan langsung melompat ke laut.

BACA JUGA: Mahasiswa UMM Malang Tewas Dikeroyok Pulang Pesta Kelulusan

(Dist)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Penyelundupan satwa liar
Balai Karantina Lampung Gagalkan Penyelundupan 215 Kura-Kura dan 5 Ular di Pelabuhan Bakauheni
Aplikasi WhatsApp
WhatsApp Rilis 12 Fitur Baru, Mulai dari Event di Chat Pribadi hingga Transkrip Pesan Suara di Channel
Pesawat mendarat darurat
Pesawat Peserta Pangandaran Air Show 2025 Mendarat Darurat, Diduga Alami Mati Mesin
oknum polisi subang
Viral Oknum Polisi Hina Seniman Sebut 'Murahan' di Subang, Mempertaruhkan Karir!
psu daerah
Baswaslu Berlakukan Pengawasan Ketat 8 Daerah PSU, Apa Saja?
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
Demi Hindari Pemeriksaan Dana Rp 33 M, Bendahara KPU Buru Maluku Bakar Kantor
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.