Presiden Anggar Dunia Janjikan Bangun Prestasi Anggar Indonesia

Presiden Anggar Dunia Janjikan Bangun Prestasi Anggar Indonesia
Ilustrasi-Presiden Anggar Dunia Janjikan Bangun Prestasi Anggar Indonesia (unplash(

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Presiden baru Federasi Anggar Internasional (FIE) asal Rusia Usmanov Alishe berjanji akan membantu mengembangkan prestasi anggar Indonesia. Selain itu, ia dipastikan menghadiri Kejuaraan Anggar Asia di Bali pada Juli 2025 mendatang.

Komitmen ini disampaikan Alisher setelah terpilih sebagai Presiden FIE dalam Kongres FIE 2024. Kongres berlangsung di Hotel Intercontinental Tashkent, Uzbekistan, pada Sabtu (30/11/2024).

Usmanov Alisher memenangkan pemilihan dengan 182 suara. Ia mengalahkan pesaingnya dari Swedia, Drakenberg Otto, yang hanya memperoleh 22 suara.

“Usmanov pasti akan menghadiri Kejuaraan Anggar Asia 2025 di Bali dan FIE akan menjadikan Indonesia sebagai prioritas pengembangan olahraga anggar di ASEAN. Dengan jumlah penduduk 280 juta, Indonesia memiliki potensi populasi olahraga Anggar terbesar di Asia Tenggara,” kata Wakil Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Anggar Seluruh Indonesia (PB IKASI) Firtian Judiswandarta dalam keterangannya, Minggu (1/12/2024).

Judis menjelaskan Indonesia termasuk dalam 20 negara yang memberikan dukungan kepada Alisher. Sementara, Kejuaraan Anggar Asia 2025 dijadwalkan berlangsung pada 14-22 Juli 2025, dengan Indonesia sebagai tuan rumah.

Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah diambil Konfederasi Anggar Asia (FCA) melalui surat yang dikeluarkan pada 27 Oktober 2024. Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah juga merupakan bukti keberhasilan PB IKASI menjalankan fungsinya di kancah internasional.

BACA JUGA: Peran Besar Kemenpora dan PSSI yang Membuat Indonesia Juara Piala AFF Futsal 2024

Indonesia sebelumnya memenangkan pemilihan menjadi tuan rumah Kejuaraan Anggar Asia, mengalahkan India dengan hasil 21-14 suara. Indonesia juga mendapat dukungan dari negara-negara besar seperti Jepang, Tiongkok, dan Korea Selatan, dan memberikan dukungan kepada Indonesia.

Selain Kejuaraan Anggar Asia di Bali, beberapa kejuaraan penting lainnya akan digelar di Asia sepanjang tahun 2025. Salah satunya adalah Kejuaraan Anggar Asia Kadet dan Junior di Kuwait pada Januari 2025.

(Usk)

 

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Nathalie Holscher
Heboh Saweran di Klub Sidrap: Nathalie Holscher Bingung Diminta Minta Maaf, Ada Apa?
Lisa BLACKPIN Coachella
Lisa BLACKPINK Siap Gebrak Panggung Coachella 2025 Pekan Kedua, Begini Cara Nontonnya di YouTube!
ijazah palsu jokowi (2)
Tudingan Ijazah Palsu Jokowi Dibawa ke Jalur Hukum, Amien Rais Justru Mendukung
Impor Amerika
Pemerintah Akan Tambah Impor dari Amerika, Bagaimana Dengan Swasembada?
Saat Emas Ramai Diburu, OJK dan Pegadaian Ingatkan Masyarakat Hati-hati
Saat Emas Ramai Diburu, OJK dan Pegadaian Ingatkan Masyarakat Hati-hati
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bali United Selain Yalla Shoot

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Link Live Streaming Manchester United vs Lyon Selain Yalla Shoot

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Macet di Pelabuhan Tanjung Priok Horor, Apa Biang Keroknya?
Headline
Seluruh Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Cabup dan Cawabup Tasikmalaya Salurkan Hak Pilih di PSU, Masing-Masing Optimis Raih Suara Terbanyak
Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Resmi, Logo Asia Afrika Youth Forum 2025 Karya Anak Muda Bandung
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Semringahnya Bojan Hodak Setelah Melihat Persib Comeback Atas Bali United
Barcelona
Link Live Streaming Barcelona vs Celta Vigo Selain Yalla Shoot

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.