Prediksi Skor Lion City Sailors vs Persib Bandung Grup F AFC Champions League Two

Prediksi Skor
Foto: Instagram

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID – Prediksi Skor Lion City Sailors vs Persib Bandung pada matchday ke-4 Grup F AFC Champions League Two akan berlangsung di Stadion Jalan Besar, Singapura, Kamis, 7 November 2024, pukul 19.00 WIB, disiarkan langsung di RCTI.

Lion City berada di puncak klasemen dengan tujuh poin dari tiga laga, tanpa kekalahan sejauh ini. Skuad Aleksandar Rankovic telah menunjukkan performa solid, terutama lewat ketajaman duet Maxime Lestienne dan Lennart Thy di lini depan.

Persib Bandung berada di posisi dasar klasemen dengan satu poin, hasil dari tiga pertandingan. Pasukan Bojan Hodak yang sempat terbagi fokus dengan laga BRI Liga 1 kini berkomitmen penuh untuk meraih kemenangan. David da Silva, yang sudah pulih dari cedera, menjadi harapan di lini serang.

Pada pertemuan sebelumnya di Stadion Si Jalak Harupat, kedua tim berbagi poin dengan skor 1-1. Persib sempat unggul melalui gol Tyronne del Pino sebelum Lion City menyamakan kedudukan melalui Bailey Wright.

Prediksi Susunan Pemain

Lion City Sailors (3-5-2):
Izwan Mahbud; Lionel Tan, Bailey Wright, Toni Datkovic; Hafiz Nor, Christopher van Huizen, Rui Pires, Hami Syahin, Song Ui-young; Maxime Lestienne, Lennart Thy.
Pelatih: Aleksandar Rankovic.

Persib Bandung (3-4-2-1):
Kevin Mendoza; Nick Kuipers, Gustavo Franca, Mateo Kocijan; Henhen Herdiana, Dedi Kusnandar, Marc Klok, Ryan Kurnia; Ciro Alves, Tyronne del Pino; David da Silva.
Pelatih: Bojan Hodak.

Head-to-Head dan Tren Pertandingan

Pertemuan terakhir Lion City vs Persib:
24/10/24 Persib Bandung 1-1 Lion City

5 Pertandingan Terakhir Lion City Sailors:

  • 26/09/24 Cong An Ha Noi 5-0 Lion City
  • 29/09/24 Tampines Rovers 2-2 Lion City
  • 19/10/24 Lion City 3-1 Hougang United
  • 24/10/24 Persib Bandung 1-1 Lion City
  • 30/10/24 Port 1-3 Lion City

5 Pertandingan Terakhir Persib Bandung:

  • 03/10/24 Zhejiang 1-0 Persib Bandung
  • 18/10/24 Persib Bandung 2-0 Persebaya
  • 24/10/24 Persib Bandung 1-1 Lion City
  • 28/10/24 Persik Kediri 0-2 Persib Bandung
  • 01/11/24 Persib Bandung 1-1 Semen Padang

BACA JUGA:Gustavo Franca Ingatkan Persib Untuk Waspadai Skema Permainan Lion City Sailor

Prediksi Skor Akhir

Dengan kemampuan bola mati yang baik dan ketajaman lini depan, Lion City memiliki peluang untuk mencetak gol di kandang. Namun, Persib Bandung mungkin akan bermain defensif dan pragmatis, memanfaatkan serangan balik cepat. Keberadaan David da Silva dapat menjadi ancaman bagi Lion City, terutama dalam transisi serangan.

Prediksi Skor Akhir: Lion City Sailors 1-1 Persib Bandung.

 

(Mahendra/Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
poco-f7-ultra-uniknuta-fotka-cover
POCO F7 Series Resmi Dirilis, Siap Jadi Raja Baru Smartphone Gaming 2025
BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Imbas Pemanasan Global, BMKG Sebut Bencana di Indonesia Meningkat
Ulama
Jelang PSU Tasikmalaya, Tim Advokasi Bela Ulama Tunda Laporan AM
Sarmuchi Festival 2025 - Wali Kota Cimahi Ngatiyana
Meriahnya Sarmuchi Festival 2025 di Kota Cimahi
Penggelapan MBG
Yayasan MBG Dilaporkan Mitra Dapur Kalibata ke Polisi Atas Dugaan Penggelapan
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming Borussia Dortmund vs Barcelona Selain Yalla Shoot

2

Viral Video Oknum Dokter Kandungan di Garut Lecehkan Pasien Saat USG, Polisi Lakukan Penyelidikan

3

Ulah Komeng Bikin Rapat Paripurna DPD RI Riuh

4

Usai Cekik dan Dorong Pramugari, Wings Air Bawa Anggota DPRD Sumut ke Jalur Hukum!

5

Bawa Indonesia U-17 ke Piala Dunia, Nazriel Alvaro Punya Kans Besar Promosi ke Skuat Senior Persib
Headline
Job Fair Kuningan 2025
Pemkab Kuningan Gelar Job Fair 2025, Sediakan 13.358 Lowongan Kerja
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Satpol PP Kota Bandung Telusuri Warga yang Buang Sampah di Cicadas
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Kabar Duka, Pengacara Hotma Sitompoel Meninggal Dunia
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat
Mahasiswa KKN di Gorontalo Terseret Air Bah, 3 Tewas, 7 Selamat

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.