JAKARTA, TEROPONGMEDIA.ID — Aktivis Palestina Abdillah Onim (Bang Onim) merespon rencana Presiden Prabowo yang akan membawa para pasein genosida warga Palestina akibat eskalasi Israel.
Ia mengunggah video pernyataan Prabowo mengenai hal itu. Ia meminta segera membawa para korban ke tanah air.
“Segera saja Pak Prabowo para pasien korban jenosida digaza di evakuasi untuk mendapatkan pengobatan di rumah sakit di Indonesia,” tulis unggahan @bangonim, dikutip Kamis (10/04/2025).
Bang Onim meminta Prabowo agar mengimbau pemerintahan untuk berperan dalam kepedulian pada Palestina.
“Terima kasih Bapak Presiden RI Prabowo Subianto, @prabowo. Sekalian Pak himbau pemerintah daerah untuk ambil bagian peduli Palestina,” pungkasnya.
Diketahui sebelumnya, Presiden Prabowo menyatakan, siap menerima pasien yang menjadi korban dari genosida Israel.
BACA JUGA:
Butuh Langkah Nyata, Bang Onim Minta Prabowo Bangun Rumah Sakit untuk Bantu Warga Palestina
MUI Tanyakan Kebijakan Prabowo Evakuasi 1000 Warga Gaza, Singgung Akal Bulus Israel!
“Kami juga siap untuk menerima korban-korban yang luka-luka. Kami nanti segera mengirim menteri luar negeri,” kata Prabowo.
Prabowo pun menegaskan kembali komitmennya, akan menerima korban-korban yang ingin dievakuasi oleh pemerintah Indonesia.
“Mereka ingin dievakuasi ke Indonesia, kami siap akan kirim pesawat-pesawat untuk mengangkut mereka, tegasnya.