PP Muhammadiyah Kutuk Aksi Penembakan di Kantor MUI

penembakan
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Ketua Umum PP Pemuda Muhammadiyah Dzulfikar Ahmad mengungkapkan, jajarannya  mengutuk aksi penembakan di Kantor Pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jakarta, Selasa (2/5/2023) siang, dan meminta aparat kepolisian bergerak cepat mengungkap pelaku tembakan tersebut.

“Kami tentu berharap agar kepolisian segera dapat mengungkap dan menangkap pelakunya,” kata di Jakarta, Selasa.

Dzulfikar mengaku mendengar kabar penembakan di Kantor MUI Pusat itu menyebabkan dua orang terluka.

“Atas peristiwa tersebut, kami menyampaikan keprihatinan dan mengutuk keras atas tindakan yang mengancam keselamatan orang lain,” ujarnya.

Insiden penembakan terjadi di Kantor MUI Pusat di Jalan Proklamasi, Jakarta Pusat, Selasa siang, sekitar pukul 11.30 WIB. Dua orang staf MUI Pusat dikabarkan terluka akibat penembakan itu, salah satunya terluka pada bagian punggung.

BACA JUGA: Pelaku Penembakan di Kantor MUI Pusat Tewas, Pernah Kirim Surat ke Pimpinan MUI

Sementara itu, Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Ahmad Ramadhan mengatakan pihaknya sedang berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya, selaku aparat wilayah hukum setempat, terkait insiden tersebut.

Secara terpisah, Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol. Komarudin mengatakan terduga pelaku penembakan di Kantor MUI Pusat meninggal dunia di lokasi kejadian. Dari laporan awal, Komarudin mengatakan pelaku penembakan berjumlah satu orang dengan barang bukti sebuah pistol.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat