Polri Siapkan Strategi One Way untuk Mudik Lebaran 2023

mudik polri
(web)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID : Polri memproyeksikan puncak arus mudik Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah akan terjadi pada tanggal 19-21 April 2023.

Sebagai upaya untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas pemudik di jalan utama, Kepolisian akan menerapkan sistem satu arah (one way).

“Kami pihak kepolisian akan memberlakukan sistem one way pada tanggal 18 April mulai dari KM 72 hingga KM 414 karena puncak arus mudik akan terjadi pada H-2 dan H-1 Lebaran,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Sandi Nugroho dalam keterangan pers di Jakarta, Minggu (2/4/2023).

Sand juga mengatakan, bahwa Polri bersama Kementerian Perhubungan dan pemangku kepentingan terkait telah melakukan survei terhadap situasi arus lalu lintas selama musim mudik dan arus balik Lebaran tahun 2023.

Untuk mengantisipasi kemacetan yang mungkin terjadi selama arus balik, Polri akan memberlakukan sistem satu arah mulai dari KM 414 hingga KM 72 pada periode pertama tanggal 24-25 April 2023, dan pada periode kedua dari tanggal 29 April sampai dengan 1 Mei 2023.

Sandi menjelaskan bahwa pihak kepolisian sudah menentukan beberapa titik krusial yang berpotensi masalah saat terjadi lonjakan mudik Lebaran 2023, seperti jalur tol Trans Jawa, jalur tol ke arah Jawa Tengah, di mana Tol Cipali menjadi titik krusial, baik arus mudik maupun arus balik.

Pada periode musim mudik dan arus balik, rest area Sumatera dan Jawa juga menjadi titik krusial. Sandi menambahkan bahwa di Pelabuhan Merak pada tahun lalu terjadi kepadatan kendaraan angkutan lebaran.

BACA JUGA: Polri Kerahkan 148.211 Personel Gabungan untuk Idul Fitri 2023

Selain di jalur tol Jawa dan Sumatera, titik krusial lainnya yang menjadi perhatian Polri yakni jalur arteri di Jawa. Kemudian, jalur utama yang digunakan roda dua dan alternatif roda empat juga berpotensi terjadinya kepadatan. Hal tersebut bisa memicu terjadinya kecelakaan dan gangguan kamtibmas.

Sementara untuk lokasi wisata, diperkirakan akan terjadi lonjakan pengunjung selama musim Lebaran. Dalam hal terjadi kemacetan, Polri akan mengatasi kemacetan dengan melakukan rekayasa lalu-lintas seperti contraflow, one way, dan juga ganjil-genap.

Polri telah menyiapkan Operasi Ketupat 2023 untuk memastikan kelancaran arus mudik dan arus balik, dengan mengerahkan sebanyak 148.211 personil Polri. Kekuatan tersebut terdiri dari Mabes Polri sebanyak 1.240 personil, Polda 91.153 personil dan instansi terkait sebanyak 55.818 personil.

(Budis)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat