Polri Buka Rekrutmen Calon Anggota Polisi, Lengkap Posisi hingga Cara Daftar

Penulis: Saepul

calon anggota polisi
(Dok.Dinas Pendidikan dan Kebudayaan)

Bagikan

BANDUNG,TEROPONGMEDIA.ID — Polri membuka penerimaan terpadu untuk calon anggota polisi. Masyarakat memiliki kesempatan untuk mengikuti seleksi pendaftaran untuk posisi Taruna Akpol, Bintara, dan Tamtama.

“Taruna Akpol dimulai pada 26 Maret 2024 hingga 19 April 2024, Bintara Polri dimulai pada 4 April 2024 hingga 25 April 2024, Tamtama Polri dimulai pada 4 April 2024 hingga 25 April 2024,” jelas Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko melansir PMJ News, Kamis (18/4/2024).

Seleksi Calon Anggota Polisi

Proses seleksi mencakup beberapa kategori, mulai dari Taruna Akpol yang ditujukan untuk calon perwira, hingga Bintara dan Tamtama yang merupakan bagian dari kekuatan inti Polri. Setiap kategori memiliki tahapan seleksi yang berbeda sesuai dengan peran dan tanggung jawab yang akan diemban oleh calon anggota.

BACA JUGA: Lowongan CPNS 2024: Tersedia 2,3 Juta Formasi, Buruan Daftar!

Pendaftaran untuk Taruna Akpol dimulai pada 26 Maret 2024 hingga 19 April 2024, sedangkan Bintara Polri dan Tamtama Polri dapat mendaftar mulai 4 April 2024 hingga 25 April 2024. Jangka waktu yang ditentukan memberikan kesempatan bagi para calon anggota untuk menyiapkan dokumen dan memenuhi persyaratan yang diperlukan.

Para calon anggota Bintara PTY akan menjalani pendidikan di SPN Polda atau di Sepolwan dengan durasi pendidikan selama 5 bulan. Sementara itu, Taruna Akpol akan mengikuti pendidikan di Akademi Kepolisian, Semarang, Jawa Tengah, selama 4 tahun. Proses pendidikan ini bertujuan untuk membekali calon anggota dengan pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan dalam menjalankan tugas kepolisian.

Persyaratan dan Kategori Pendaftaran

Calon Bintara PTU harus memiliki ijazah setinggi-rendahnya SMA/MA atau program D-I sampai dengan S-I dengan IPK minimal 2,75. Selain itu, tinggi badan calon Bintara PTU untuk umum adalah 165 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita.

Calon Bintara Nakes harus memiliki ijazah setinggi-rendahnya Program D-III sampai dengan Program S-I dengan IPK minimal 2,75. Tinggi badan calon Bintara Nakes adalah 163 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita.

Sementara, bagi calon Bintara Hukum harus memiliki ijazah setinggi-rendahnya Program S-I dengan IPK minimal 2,75. Tinggi badan calon Bintara Hukum adalah 163 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita.

Untuk calon Bintara Kehumasan/TI dapat memiliki ijazah dari berbagai program, mulai dari SMK/MAK hingga Program D-I sampai dengan Program S-I. Tinggi badan calon Bintara Kehumasan/TI adalah 163 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita.

Kemudian  untuk calon Bintara Pariwisata dapat memiliki ijazah dari berbagai program terkait pariwisata, dengan tinggi badan minimal 163 cm untuk pria dan 160 cm untuk wanita.

Adapun untuk pendaftaran diri dengan mengakses website resmi penerimaan.polri.go.id. Polri telah menerapkan sistem BETAH (Bersih, Transparan, Akuntabel, dan Humanis) untuk memastikan proses penerimaan berjalan dengan lancar dan adil.

 

 

(Saepul/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
hyundai palisade recall
Hyundai Recall Palisade 2025, Risiko Fatal untuk Pemilik!
Tarawangsa warisan budaya takbenda - Instagram BPK IX
4 Nilai Strategis Kesenian Tarawangsa yang Masuk Kategori Warisan Budaya Takbenda
googledan-yeni-hamle-100-zeros-ile-film-ve-dizi-sektorune-giris-1536x768
Google Terjun ke Industri Film Lewat '100 Zeros', Tantang Apple dan Amazon
Lowongan kerja pemkab karawang
Ribuan Pabrik di Karawang Tutup Info Lowongan Kerja ke Disnakertrans, Ada Apa?
yamaha gear ultima hybrid
Punya Yamaha Gear Ultima Hybrid? Terapin Ini Bikin Bensin Awet!
Berita Lainnya

1

Link Live Streaming El Clasico Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot

2

Ini Syarat dan Cara Daftarkan Anak ke Barak Militer

3

Kunci Jawaban Perbedaan Gambar di Event Naruto x MLBB

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi di Aceh Barat Daya
Analisis Geologi Kejadian Gempa Bumi di Aceh Barat Daya
Geger! Polisi Ungkap Kasus Aliran Sesat di Papua
Geger! Polisi Ungkap Kasus Aliran Sesat di Papua
pengantin OTK
Detik-Detik Pengantin Diserang OTK di Palembang, Akad Nikah Berujung di UGD!
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blang Pidie Aceh
Gempa Magnitudo 6,2 Guncang Blang Pidie Aceh

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.