Polres Langkat Turun Tangan Akibat Video Viral Pesantren Al Kafiyah

pesantren al kafiyah
(Pixabay)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Aparat Polres Langkat menyelidiki ibadah salat berjamaah yang diimami wanita dengan makmum pria di pesantren Al Kafiyah. Pesantren tersebut terletak di Kecamatan Secanggang, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara.

Ibadah tersebut terekam video dan menjadi viral di media sosial. Dalam video tersebut terlihat ada seorang wanita yang bercadar mengenakan baju berwarna hijau dan menjadi imam sholat. Lalu ada tiga orang pria yang berdiri di belakang menjadi makmum mengikuti gerakan wanita tersebut.

Tanggapan Polres Langkat

Kasi Humas Polres Langkat, AKP Yudianto mengatakan Tim Sat Intel Polres Langkat telah mendatangi lokasi Pesantren Al Kafiyah. Saat ini video viral tersebut masih dalam tahap penyelidikan,melansir CNN Minggu (2/7/2023)

Salat tersebut di lakukan di teras rumah. Terlihat juga dua wanita sedang mengenakan mukena dan satu  wanita mengenakan cadar sedang memantau. Lalu di belakang makmum laki-laki tersebut ada spanduk bertuliskan Pesantren Al Kafiyah.

Selain itu ada juga tulisan menerima pengobatan medis, menerima santri baru, mengajarkan ilmu sampai menghapus dosa. Sekretaris Umum MUI Kabupaten Langkat, Ishaq Ibrahim menyatakan pihaknya akan segera melakukan pengecekan dan observasi terhadap kondisi dan ajaran di pondok pesantren Al- Kafiyah tersebut.

BACA JUGA: Ajaran Nyeleneh Ponpes Al Zaytun

(Kaje)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Suar Mahasiswa Awards 2025
Apa Itu Suar Mahasiswa Awards 2025?
daftar pekerja PPSU-1
Lebihi Batas Kuota, Pendaftar PPSU DKI Tembus 7.000 Orang!
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Luncurkan Transjabodetabek, Pramono Ingin Masyarakat Gunakan Layanan Transportasi Umum
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
Ditaksir Butuh Rp 400 T, Sri Mulyani Beberkan 3 Skenario Pendanaan Koperasi Desa
CHERY HIMLA
Triton-Hilux Jangan Lari, Chery Punya Himla untuk Bentrok di Pasar Double Cabin!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Gedung BPJS Kesehatan Cempaka Putih Jakarta Pusat Kebakaran, 19 Unit Mobil Pemadam Dikerahkan

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

Pemain yang Diincar dalam Tim Prabowo
Headline
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025
Inter
Kondisi Inter Memburuk, Jalan Barcelona Menuju Final Kian Terbuka

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.