Piala Dunia U17, Dibobol Venezuela Pelatih New Zealand Malah Bilang Gini

Aksi pemain New Zealand U-17, Stipe Ukich pada laga kontra Venezuela U-17 di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung. (Dok. LOC WCU17/SBN)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pelatih New Zealand U-17, Bullock Martin mengapresiasi atas kerja keras anak asuhnya usai ditaklukan Venezuela U-17 dengan skor 3-0.

Bullock merasa kekalahan itu bakal dijadikan pembelajaran untuk timnya, dalam menjaga asa di Piala Dunia U-17 edisi kali ini.

Sulit rasanya bagi Bullock untuk membicarakan kekurangan timnya di laga ini. Akan tetapi ia memastikan jajaran tim pelatih akan terus berusaha untuk mencari kesalahan-kesalahan yang dilakukan anak asuhnya.

Akan tetapi menurut pengamatannya, ia tetap senang karena anak asuhnya sukses menunjukan semangat yang luar biasa. Sayangnya, kerja keras tersebut tak cukup untuk menahan laju Venezuela U-17 dan harus berakhir dengan kekalahan.

BACA JUGA: Penampakan Aksi Bersih Stadion Tanpa Sampah pada Pembukaan Piala Dunia U17 2023

“Untuk berbicara apakah ada yang salah, kami perlu menonton video kembali dan mengidentifikasi apa yang salah. Tapi secara keseluruhan saya pikir apa yang bisa menyenangkan lainnya, semuanya telah memberikan Segalanya pada hari ini,” buka Bullock, selepas pertandingan.

Setelah menghadapi Venezuela U-17, Bullock menjelaskan timnya akan melanjutkan kerja keras di dua hari selanjutnya. Dalam dua hari jeda itu, ia akan berusaha menganalisa permainan timnya agar bisa tampil lebih kuat.

“Ya tidak ada perbedaannya dari sebelumnya. Saya yakin setiap pelatih disini akan melakukan evaluasi. Saya pikir kami harus menganalisis pertandingan hari ini,” katanya.

Namun sebelum melangkah lebih jauh, Bullock akan lebih dahulu membangkitkan motivasi anak asuhnya. Pasalnya kekalahan atas Venezuela U-17 cukup berdampak pada psikis pemain.

“Yang jelas, untuk saat ini kami harus membangkitkan kembali motivasi anak-anak karena mereka benar-benar kecewa dengan kebobolan tiga gol. Semoga semua orang tetap bugar dan sehat untuk pertandingan berikutnya,” ujar Bullock.

BACA JUGA: Hal Terpenting Bagi Timnas Jerman U17, Adaptasi Cuaca di Bandung

Tak hanya kekalahan, penderitaan New Zealand U-17 berlanjut usai beberapa pemainnya mengalami masalah di laga tersebut. Namun Bullock optimis, timnya akan terus berbenah demi menjadi lebih baik di laga selanjutnya kontra Jerman U-17.

“Kami sudah mengalami beberapa pemain yang cedera mungkin suspensi, jadi Muda-mudahan pada pertandingan selanjutnya kita bisa mendapatkan angka,” tutupnya.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online
Menkomdigi Tegaskan Tingkatkan Pengawasan Situs Judi Online di Indonesia
Mobil TV Nasional Alami Kecelakaan Parah di Tol Pemalang
Sopir Truk Penabrak Mobil TVOne Terancam 6 Tahun Penjara!
tom lembong korupsi impor gula-4
Status Tersangka Jadi Sorotan, Tom Lembong Bakal Diperiksa Lagi!
Persebaya-Lanjutkan-Tren-Bidik-Kemenangan-Saat-Lawan-PSS-1692691134-27212836
Persebaya Duduki Puncak Klasemen Usai Tumbangkan PSIS Semarang 1-0
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
DPRD Kota Bandung Umumkan Formasi Lengkap Pimpinan DPRD
Berita Lainnya

1

Sampah Makanan Bergizi Gratis akan Diolah jadi Pupuk

2

Cek Fakta : Kloning Babi dan Sapi di China?

3

Bikin Macet, Paku Bumi Jatuh di Jalan Buah Batu - Soekarno Hatta Bandung

4

CSIIS Ungkap Tom Lembong Penghancur Industri Gula Nasional

5

Pemkot Bandung Tekankan Pentingnya Pengelolaan Sampah dengan Skema Tata Kelola Pengolahan Sampah Terstruktur
Headline
AMSI Jabar Pelatihan Cek Fakta 1
Amsi Jabar Gelar Pelatihan Cek Fakta, Hindari Menguatnya Mis-informasi Jelang Pilkada
Jorge Martin Kuasai Sirkuit Phillip Island
Jadi yang Tercepat di Sirkuit Sepang, Jorge Martin OTW Juara MotoGP 2024
timnas Indonesia
27 Pemain Timnas Indonesia Dipanggil Jelang Laga Versus Jepang dan Arab Saudi, 2 Pemain Absen
Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat
BMKG Sebut Siklon Tropis Penyebab Suhu Panas Meningkat