Pesan Aa Gym Buat yang Menang dan Kalah di Pilpres 2024, Jangan Nambah Masalah Baru

Aa Gym Tergur Anak Muda Masih Nongkrong Hingga Larut
Aa Gym Tergur Anak Muda Masih Nongkrong Hingga Larut di Minimarket Disekitar DT (Foto: Media Sosial)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Pasca pelaksanaan hari pencoblosan Pemilu 2024 ada pesan yang disampaikan oleh DA’I kondang Indonesia, Abdullah Gymnastiar atau yang akrab disapa Aa Gym.

Aa Gym mengajak kepada semua pihak untuk menahan diri, sambil menunggu keputusan resmi dari KPU terkait hasil Pilpres 2024. Dia mengatakan jangan sampai ada sikap-sikap yang menambah masalah baru.

BACA JUGA: Cerita Deddy Corbuzier Dibawa ke UGD, Gegara Kepala Bocor Saat Nge-Gym

“Saudaraku sebangsa dan setanah air, proses pilpres sudah berlangsung. Sambil menunggu keputusan dari KPU, sebaiknya kita sama-sama menahan diri. Jangan sampai ada sikap-sikap yang bisa menambah masalah baru. Semua pihak, kita ini satu keluarga besar di negeri ini,” kata Aa Gym dalam video di Instagram, Jum’at (16/2/2024).

“Kita jalani proses negeri ini menjadi lebih baik dengan cara-cara yang harus penuh kesabaran. Pasti tidak mudah mengharapkan bangsa ini menjadi bangsa yang benar-benar ber-akhlakulkarimah dalam segala hal,” lanjutnya.

Aa Gym mengimbau paslon yang menang di Pilpres 2024 untuk merangkul semua pihak. Sementara itu, mereka yang kalah diimbau legawa menerima hasil dari KPU.

“Mudah-mudahan yang diuji dengan kemenangan duniawi menyadari bahwa kemenangan ini adalah ujian yang sangat berat, akan menjadi baik kalau menjadi semakin rendah hati, bisa merangkul dan terus-menerus bisa memperbaiki segala kesalahan yang sudah dilakukan,” ujar Aa Gym.

“Begitupun bagi yang belum diberikan takdir oleh Allah bisa memimpin, berikut semua pemilihnya bersikap legowo. Jangan sampai melakukan hal-hal yang bisa menambah masalah baru. Adapun kekecewaan ataupun menyaksikan hal-hal yang tidak sesuai, bisa diproses dengan cara yang sesuai dengan aturan,” sambung dia.

Aa Gym juga mengajak semua pihak selalu berbuat kebaikan. Dia mengatakan kehidupan ini adalah tentang keimanan dan amal saleh.

BACA JUGA: Kata Anies Baswedan Pilpres 2024 Bukan Ganti Presiden, Tapi?

“Toh, nanti kalau hasilnya belum sesuai harapan, jangan sampai mengecilkan hati untuk tetap berbuat kebaikan, tetaplah berbuat kebaikan karena bagi kita hidup ini adalah untuk beriman teguh, dan beramal saleh dan tidak akan pernah rugi dalam situasi apa pun. Mudah-mudahan negeri ini bisa menjadi lebih baik,” imbuh dia.

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
suzuki fronx
Menuju Indonesia, Suzuki Fronx Versi India dan Jepang Punya Perbedan!
bersin saat memasak cabai
Kenapa Sering Bersin Saat Memasak Cabai?
paus fransiskus meninggal
Apa Itu Tanatopraksi? Ada Dalam Proses Pemakaman Paus
mobil listrik pevs 2025
Daftar Mobil Listrik Siap Meluncur di PEVS 2025, Ada Merek Lokal!
pemakaman paus fransiskus
Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus, Jokowi Ada di Barisan Paling Depan
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Link Live Streaming Persib Bandung vs PSS Sleman Selain Yalla Shoot

3

Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025

4

Link Live Streaming Chelsea vs Everton Selain Yalla Shoot

5

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!
Headline
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Persib Menggila, Gasak PSS Sleman Dengan Skor Telak
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Hadapi Gempa Megathrust, BMKG Tekankan Pentingnya Mitigasi
Real Madrid
Link Live Streaming Barcelona vs Real Madrid Selain Yalla Shoot di Final Copa del Rey 2025
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah
Farhan Bakal Segera Evaluasi Pengelola Terkait 18 Pasar di Kota Bandung Penuh Sampah

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.