Persik Kediri Bertekad Raih Kemenangan di Kandang saat Jamu PSIS

Persik Kediri Bertekad Raih Kemenangan di Kandang
pemain Persik Kediri melakukan latihan menjelang laga melawan PSIS Semarang di kompetisi BRI Liga 1 2024/2025. Persik bertekad raih kemenangan di kandang yakni Stadion Brawijaya. ( Instagram Persik)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persik Kediri akan menjamu PSIS Semarang di pekan ke-11 BRI Liga 1 2024/2025. Pertandingan ini dimainkan di di stadion Brawijaya, Kediri, Sabtu (23/11/2024) pukul 15.30 WIB.

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide bertekad meraih kemenangan dalam laga kandang ini. Hal itu lantaran skuat Macan Putih sejauh ini memang baru mencatatkan satu kemenangan dari lima laga yang sudah dimainkan di kandang sendiri.

“Seluruh pemain sudah bertekad agar Persik Kediri bisa meraih kemenangan di kandang sendiri. Yakni saat menjamu PSIS nantinya,” kata Rospide dikutip laman Liga Indonesia Baru.

Menurutnya, meski memiliki posisi di klasemen yang lebih dari tim tamu, laga kontra PSIS nantinya tetap akan sulit bagi anak asuhnya. Pelatih asal Brasil ini juga menegaskan bahwa kemenangan tidak hanya akan menaikkan moral bertanding Ze Valente dkk, namun juga untuk terus memperbaiki posisi di klasemen sementara.

“Musim lalu kami juga tidak berhasil meraih kemenangan atas PSIS, imbang di kandang lalu kalah saat bermain away. Jadi saya pikir posisi di klasemen sekarang tidak bisa dijadikan patokan bahwa Persik jauh lebih diunggulkan,” ujarnya lagi.

Ia menyebut skuad Mahesa Jenar sebagai tim yang solid dan dihuni oleh sederet pemain berkualitas. Seperti, Dewangga dan David Maulana serta pemain asingnya juga sangat berkontribusi di dalam tim.

“Saya pikir kekuatan lawan bukan di sektor individual pemainnya namun bagaimana mereka bermain sebagai sebuah kesatuan. Itu yang harus kami waspadai,” ucapnya.

Sedangkan Pelatih PSIS, Gilbert Agius mengungkapkan saat ini PSIS disebutnya sedang dalam masa sulit. PSIS hanya mampu mencatat satu poin saja dari tujuh laga terakhir yang dijalani.

“Saya minta maaf karena tim belum bisa menang. Kami sudah mencoba yang terbaik, kadang-kadang, kerja keras saja tidak cukup,” kata Gilbert Agius.

BACA JUGA: Kunci Kemenangan Persib di Kandang Persik Kediri

Pelatih asal Malta itu menambahkan bahwa performa PSIS yang jauh dari memuaskan saat ini menjadi bahan evaluasi bagi tim kedepannya. “Tentu saja ini hasil yang mengecewakan, tapi banyak pelajaran yang kami dapat,” ujarnya.

Diketahui, saat ini PSIS berada di posisi 15 dengan mengumpulkan 7 poin. Sebaliknya, Persik berada di posisi 9 dengan raihan 15 poin.

Selain laga Persik Kediri vs PSIS Semarang, di waktu bersamaan juga dimainkan laga Barito Putera vs Persita Tangerang. Malam harinya pukul 19.00 WIB laga Dewa United vs Bali United.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
doa malam isra miraj
Bacaan Doa Malam Isra Miraj Lengkap dengan Artinya
WhatsApp Image 2025-01-27 at 11.11
Pj Wali Kota Bandung Ajak Generasi Muda Kenali dan Mainkan Gim Lokal
Penembakan WNI di Malaysia
Penembakan WNI di Malaysia, Legislator: Penjelasan APMM Sangat Diragukan!
Penembakan WNI di Selangor
DPR RI Kecam Keras Penembakan WNI oleh Otoritas Maritim Malaysia
makan bergizi gratis-13
Dapat Modal Hingga Rp500 Juta, Ini Syarat UMKM Mitra Makan Bergizi Gratis
Berita Lainnya

1

Ingat! ASN Minta Pindah Sebelum 10 Tahun Akan Dianggap Mengundurkan Diri

2

Kesulitan Akses SATUSEHAT Mobile, Cek Aplikasi Versi Terbaru!

3

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

4

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

5

P2MI: Penembakan WNI di Malaysia Tindakan Berlebihan
Headline
Barcelona Berhasil Tekuk Valenvia 7-1 di Camp Nou
Telak, Barcelona Berhasil Tekuk Valencia 7-1 di Camp Nou
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 27 Januari 2025
Proliga 2025 Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
Hasil Proliga 2025: Kandaskan Livin Mandiri, Pertamina Enduro Sapu Dua Kemenangan
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang
AC Milan Tekuk Parma 3-2 di Kandang, Dua Gol Menit Akhir jadi Penentu

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.