BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persija Jakarta memastikan akan tampil habis-habisan di sisa 4 pertandingan Liga 1 2024/2025. Persija Jakarta juga mematok target tinggi pada 4 pertandingan tersebut yaitu meraih hasil positif.
Keempat laga yang dihadapi Persija ialah Borneo FC pada 4 Mei 2025, Bali United pada 10 Mei 2025, PSS di 17 Mei 2025, dan Malut United pada 25 Mei 2025.
Hasil terbaik ini dipatok demi memburu posisi 4 besar di klasemen akhir Liga 1 2024/2025. Tentu keempat pertandingan ini akan menjadi tantangan besar bagi skuat Macan Kemayoran.
Gelandang bertahan Persija, Hanif Sjahbanfi mengungkapkan, target hasil positif di 4 laga ke depan memang cukup berat. Terlebih saat ini, Persija dalam laju yang kurang stabil.
Baca Juga:
Kalah Memalukan Atas Semen Padang, Nasib Carlos Pena Bersama Persija di Ujung Tanduk
“Pukulan yang sangat berat buat kami semua karena kami bermain di kandang kalah dengan skor 0-2. Itu bukan hal yang bagus,” kata Hanif Sjahbandi.
Pemain berusia 28 tahun itu berharap hasil pahit pekan lalu dijadikan pelajaran. Pertahanan harus lebih tangguh dan penyerangan harus lebih menggedor.
“Hasil itu sangat memalukan. Saya harap ini menjadi pelajaran bagi saya pribadi dan teman-teman untuk mengarungi sisa Liga 1 musim ini,” tutur Hanif.
Sementara itu, Persija kini berada di urutan kelima dengan 47 poin dari 13 kemenangan, delapan imbang, dan sembilan kekalahan. Namun peluang Persija untuk naik ke 4 besar masih tetap terbuka. (RF/Usk)