Persib Bandung Dalam Kondisi Pincang Saat Hadapi Persis Solo, Bojan Hodak Lirik Opsi Rotasi Pemain

Persib Dikabarkan Akan Merekrut Pemain
Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak (RF/TM)

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Persib Bandung tak akan turun dengan kekuatan terbaiknya di laga kontra Persis Solo dalam lanjutan Grup A Piala Presiden 2024. Dalam laga yang digelar di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung pada Kamis, 25 Juli 2024 itu, Persib tak bisa menurunkan 2 pemain andalannya.

Kabar tersebut disampaikan langsung oleh pelatih kepala Persib Bandung, Bojan Hodak. Ia menjelaskan bahwa ada dua pemainnya yang absen dan beberapa pemainnya yang diragukan tampil. Dua pemain tersebut ialah Nick Kuipers dan Robi Darwis.

Seperti yang sudah diketahui sebelumnya bahwa Robi harus absen karena mendapat panggilan dari kesatuan untuk tampil di ajang Piala Panglima TNI. Sedangkan Nick Kuipers absen karena akumulasi kartu kuning.

“Bagi saya Robi bermain bagus dalam dua pertandingan ini tapi sayangnya besok dia harus pergi ke tugasnya sebagai tentara, itu kenapa saya memaksimalkannya bermain. Besok Nick tidak bisa bermain karena sudah menerima dua kartu kuning,” buka Bojan kepada awak media.

Bojan juga menambahkan ada 3 pemain lainnya yang diragukan tampil. Marc Klok mengalami cedera pada bagian otot betisnya. Lalu Ciro Alves dan David da Silva yang terlihat mengalami keletihan, sehingga ia mulai melirik opsi untuk melakukan rotasi pemain.

“Marc juga merasakan sedikit nyeri di ototnya sehingga kita akan lihat dia siap atau tidak untuk bermain. Saya tidak mau mengambil risiko karena dia adalah pemain yang disiapkan sebagai sebelas pemain pertama untuk liga nanti,”

“Ciro dan David juga sudah bermain dua kali dan saya tidak mau mengambil risiko membuat mereka mengalami cedera. Itu alasannya saya memberi kesempatan bermain bagi semuanya,” tambah Bojan.

Disinggung soal keterlibatan Adam Alis di laga tersebut, ia pun belum mau menurunkannya. Pasalnya secara kebugaran, Adam belum cukup fit dan dikhawatirkan malah memberi dampak buruk saat Persib mulai menatap kompetisi resmi.

“Untuk Adam, dia baru tiba kemarin dan belum bisa diturunkan. Kami persiapkan untuk berada dalam performa terbaik di liga dan ACL2,” terangnya.

Meski ada beberapa pemain yang mengalami kendala, namun sebenarnya Bojan sudah mengantongi komposisi starting XI untuk musim depan. Hanya saja itu masih bisa berubah, tergantung dari koontribusi para pemain di dalam lapangan.

BACA JUGA: Bobotoh Cantik: Persib Harus Hemat Tenaga Supaya Bisa Maksimal di Kompetisi Resmi

“Saya rasa, saya sudah punya gambaran starter untuk liga nanti di kepala saya, tapi untuk liga harus ada 18 hingga 22 pemain yang siap, dengan ACL maka harus ada 22 pemain. Jadi itu kenapa kami memberi semua menit bermain dengan merotasinya agar semuanya memulai liga dengan kondisi seratus persen.” tutupnya.

 

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Ciwalk Bandung
Tempat Liburan Akhir Tahun yang Beda di Bandung
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Sopir Truk Kecelakaan Maut Bus Rombongan Pelajar di Tol Pandaan jadi Tersangka
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik
Tyronne del Pino Singgung Soal Dampak Menurunnya Kondisi Fisik Terhadap Performa Permainan Persib
Tiket reguler premium Solo Safari
Cari Tahu Perbedaan Tiket Reguler dan Premium Solo Safari!
Rak Menjaga Buku
Inilah Alasan Kenapa Kamu Harus Punya Rak Buku!
Berita Lainnya

1

Anggota Komisi 2 DPRD Jabar Imbau Masyarakat Aware Terhadap Konsumsi Makanan dengan Kadar Gula Tinggi

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Aktivitas Kawah Sileri Gunung Dieng Meningkat, Masyarakat dan Wisatawan Tidak Masuki Wilayah Radius 500 Meter

4

Gunung Mas Group (GMG) dan LKP Bina Ilmu Gelar Pelatihan Operator Dump Truck ke-2 yang Didukung Disnakertrans Malut

5

Hampir Mirip, Ini Perbedaan Gejala Herpes dan Gigitan Tomcat
Headline
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat
Legislator Minta Perusahaan Penumpah Zat Kimia di Padalarang Diberi Sanksi Berat!
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Gabriel Martinelli Bisa Jadi Opsi Arsenal Ganti Bukayo Saka
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Manchester United Siapkan Pengganti Rashford
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus
Man City Incar Kiper Sensasional Juventus

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.