Persib Bandung Ajukan Banding Terkait Sanksi Komdis

peringkat persib
Persib vs Persik Kediri laga pekan ke 24 Liga 1 2023/2024. (Foto: Persib)

Bagikan

BANDUNG,TM.ID: Sanksi yang dijatuhkan Komite Disiplin PSSI untuk Persib Bandung rupanya langsung mendapat respon.

Persib memastikan sudah melakukan banding atas putusan tersebut melalui nota banding bernomor 05/DIR-PBB/III/2024.

Kepastian itu disampaikan langsung oleh Vice President Operational PT Persib Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat. Ia mengungkapkan nota banding sudah diajukan karena Persib merasa keberatan dengan sanksi yang dijatuhkan.

“Persib telah mengirimkan surat pengajuan ke Komite Banding PSSI. Kita berharap, Komite Banding bisa mengabulkan permohonan Persib untuk membatalkan sanksi Komite Disiplin PSSI,” kata Andang.

Sebagai informasi, sanksi tersebut dijatuhi Komdis PSSI usai adanya insiden penganiayaan di luar perimeter stadion yang dilakukan oleh suporter di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Selasa, 27 Februari 2024 lalu.

BACA JUGA: Viking Bilang Putusan Komdis Beri Sanksi ke Persib Tak Adil

Sanksi tersebut berupa denda sebesar Rp. 25 juta dan larangan menyelenggarakan 1 pertandingan kandang dengan penonton. Hal itu tertuang melalui Keputusan Komite Disiplin PSSI No. 191/L1/SK/KD-PSSl/III/2024 terkait Tanggung Jawab Terhadap Tingkah Laku Buruk Penonton tertanggal 1 Maret 2024.

Sambil menunggu proses banding, Persib terus melakukan koordinasi intensif dengan berbagai pihak, terutama yang terkait persiapan pertandingan kandang melawan Persija agar berjalan aman, nyaman dan lancar.

(RF/Masnur)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
NIK NPWP (1)
Cara Padankan NIK ke NPWP, Lengkap dengan Solusi Gagal Validasi Data
suzuki jimny listrik
Aturan Emisi Makin Ketat, Suzuki Bakal Lahirkan Varian Jimny listrik?
Luciano Spalletti
Terjungkal di Euro 2024, Luciano Spalletti Panen Hujatan Media Italia
Timnas U16 Indonesia vs Australia Piala AFF U16 2024
Timnas U16 Indonesia vs Australia 1 Juli, Semifinal Piala AFF U16 2024
mobil listrik suzuki (1)
Suzuki Mulai Melek ke Mesin Listrik, 4 Mobil Ini Disuntik Mati
Berita Lainnya

1

Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024

2

Swiss Melaju ke Perempat Final Euro 2024 Setelah Singkirkan Italia 2-0

3

Tyronne del Pino, Pemain Asing Persib Yang Terbuang Kini Mulai Dilirik Bojan Hodak

4

Gelombang Protes di Kenya: Tolak Kenaikan Pajak Demi Lunasi Utang IMF

5

Chile Vs Kanada Copa America 2024 Adu Taktik Menuju Perempat Final
Headline
Pilkada Jakarta 2024
Kaesang Gantikan Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024?
Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Lionel Messi Diparkir, Argentina Kalahkan Peru 2-0 di Copa America 2024
Manchester United Incar Matthijs De Ligt
Manchester United Incar Matthijs De Ligt Dari Bayern Munich
Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024
Penuh Drama, Jeman Vs Denmark Berakhir 2-0 di Euro 2024