Perdana! Indonesia Akan Mengoperasikan Kereta Tanpa Rel Agustus 2024

Rangkaian Ketiga Kereta Otonom Tiba di IKN
Ilustrasi-Rangkaian Ketiga Kereta Otonom Tiba di IKN (Instagram @ohbulanofficial)

Bagikan

JAKARTA,TM.ID: Kereta Tanpa Rel akan segera beroprasi. Indonesia akan mengoperasikan Kereta Otonom atau Automated Rail Transit (ART) di Ibu Kota Nusantara (IKN) mulai Agustus 2024. Kereta ini akan beroperasi dengan mengguakan baterai, lalu disubtitusikan dengan marka jalan dan magnet.

“Kereta otonom atau ART nanti akan berada di kawasan Sumbu Barat dan Sumbu Timur. Ditargetkan pada bulan Agustus sudah bisa kita gunakan sebagian rutenya,” ujar Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, saat meninjau bakal lokasi pembangunan Kereta Otonom atau Automated Rail Transit (ART) di IKN.

BACA JUGA: Punya Fungsi Ganda, Tol di IKN Bisa Jadi Landas Pacu Pesawat

Selain kereta otonom, Budi juga mengecek progres pembangunan bandara IKN.

“Hari ini kita melihat pembangunan bandara berjalan dengan baik. Bulan Juli diperkirakan sudah selesai untuk kita uji cobakan,” ujar Budi saat mengecek progres pembangunan Bandara Nusantara di Ibu Kota Nusantara (IKN), Rabu (24/1).

Budi mengatakan, pekerjaan konstruksi dan persiapan operasi kereta tanpa rel  mulai dikerjakan Januari hingga Juli mendatang. Proses pembangunan bandara juga akan dipercepat dengan penambahan alat, waktu kerja, serta penyelesaian terkait lahan.

Bandara IKN berjarak 23 KM dari titik 0 IKN dan 120 km dari Balikpapan. Infrastruktur ini mempunyai luas terminal 7.350 m2 dan luas area bandara 347 ha.

Runway bandara IKN sepanjang 3.000 meter dan lebar 45 meter. Dengan demikian, pesawat tersebut dapat didarati pesawat berbadan besar seperti tipe Boeing 777-3000ER dan Airbus A380.

 

(Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
gibran mundur
Gibran Didesak Mundur, PSI Pasang Badan!
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
Menteri PKP Tolak Alih Fungsi Sawah untuk Perumahan
penyebab kolaps
Dialami Ricky Siahaan Sebelum Manggung, Apa Penyebab Kolaps?
Pengeroyokan oknum TNI
Oknum TNI dan PNS Diduga Kuat Terlibat Kasus Pengeroyokan Warga Serang
ijazah palsu jokowi (4)
Isu Ijazah Palsu Jokowi, Pakar: Mau Tidak Mau, Jalan Pembuktian Hanya Pengadilan
Berita Lainnya

1

Farhan Bakal Lanjutkan Program Buruan Sae dan Kang Pisman

2

Ridwan Kamil Resmi Lapor Polisi, Begini Curhatan Lisa Mariana

3

Kompetisi Askot PSSI Kota Bandung Bertajuk Piala Persib Resmi Dibuka

4

Jemaah Haji Harus Punya BPJS Kesehatan, Bagaimana Jika Tidak Aktif?

5

Link Live Streaming Everton vs Manchester City Selain Yalla Shoot
Headline
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
KKP Larang Pelaku Usaha Lakukan Privatisasi Pantai
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Dua Desa di Sumedang Diterjang Angin Puting Beliung
Barcelona
Dramatis, Barcelona Menang Tipis 1-0 Atas Celta Vigo di La Liga 2024/2025
banjir bandang sukabumi-1
Banjir Bandang Terjang Sukabumi, Satu Orang Tewas

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.