Perbedaan Peran Sebagai Pelatih Rekt dan Aldo di Alter Ego

Gustian REKT
Foto:Youtube/Alter Ego Esports

Bagikan

BANDUNG, TEROPONGMEDIA.ID — Alter Ego Esports kembali membuat gebrakan di skena Mobile Legends Indonesia dengan menunjuk Gustian “REKT” sebagai Head Coach mereka untuk MPL ID Season 14. REKT, yang dikenal sebagai salah satu pemain veteran dan memiliki banyak pengalaman di kancah esports Mobile Legends, kini akan memimpin tim dengan didampingi oleh Ronaldo “Aldo” Lieberth yang akan berperan sebagai asisten pelatih.

Peran baru ini menandai perubahan masif dalam struktur kepelatihan Alter Ego. Dengan latar belakang REKT sebagai pemain yang telah berlaga di berbagai turnamen besar, serta Aldo yang memiliki rekam jejak mengesankan sebagai pelatih di beberapa tim ternama, banyak pihak yang penasaran bagaimana pembagian tugas di antara kedua pelatih ini.

REKT Ungkap Pembagian Tugas dengan Aldo di Alter Ego

Foto: Alter Ego

Dalam konferensi pers pre-season MPL ID S14, REKT menjelaskan secara detail mengenai pembagian tugas antara dirinya dan Aldo. Ia menekankan bahwa Aldo akan bertanggung jawab penuh atas drafting, mengingat pengalaman Aldo dalam menangani draft di tim-tim besar sebelumnya, termasuk ONIC.

“Yang pasti, kalau urusan draft sepenuhnya ditangani Aldo. Karena pengalaman dia tidak berbohong ya. Dia sudah berapa lama melatih di ONIC juga, melatih banyak tim besar juga,” ujar REKT.

Sementara itu, REKT sendiri akan fokus pada pengaturan gameplay dan strategi eksekusi selama pertandingan. Ia memastikan bahwa ia dan Aldo bekerja sama secara sinergis untuk membawa Alter Ego menuju kemenangan.

“Kalau soal gameplay mungkin lebih ke arah saya. Kalau urusan draft saya percayakan ke Aldo dan draft-nya make sense juga. Saya bagian eksekusi sama para pemain,” tambahnya.

REKT juga mengungkapkan bahwa ia telah mendapatkan kepercayaan penuh dari para pemain Alter Ego untuk memimpin tim di musim ini. Dengan pengetahuan yang ia miliki dari pengalaman bertahun-tahun di scene kompetitif, REKT optimistis dapat melatih skuad muda Alter Ego untuk bersaing di level tertinggi MPL ID S14.

“Pastinya mereka sudah percaya. Tidak mungkin ada yang denial. Soalnya knowledge yang saya kasih, mereka bisa terima dan percaya,” jelas REKT.

BACA JUGA:Roster Alter Ego MPL ID S14 Resmi Diumumkan

Optimisme REKT Membawa Alter Ego Esports ke Playoff MPL ID S14

Sebagai pelatih kepala, REKT juga menargetkan agar Alter Ego bisa melangkah jauh hingga babak playoff. Ia menyatakan keyakinannya bahwa dengan kerja keras dan strategi yang tepat, timnya bisa mencapai prestasi tersebut di musim ini.

“Lolos playoff saya yakin, saya yakin banget,” pungkasnya.

Dengan perubahan besar ini, para penggemar Alter Ego tentu berharap tim kesayangan mereka bisa tampil maksimal di MPL ID S14 dan mengukir prestasi baru di bawah kepemimpinan REKT.

 

(Mahendra/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
Badai PHK di RI
Badai PHK di RI Berlanjut, Sritex, Sanken hingga Yamaha, Upaya Pemerintah Dipertanyakan?
One Piece Chapter 1141
Review One Piece Chapter 1141, Loki Sang Pangeran Terkutuk Akhirnya Bebas!
Ramadan 2025
Deretan Selebriti yang Jalni Ramadan Pertama sebagai Suami Istri di 2025
download
Microsoft Resmi Tutup Skype, Digantikan Microsoft Teams
Sahur Ayu Ting Ting
Keseruan Sahur Pertama Ayu Ting Ting di Ramadan 2025
Berita Lainnya

1

Tok, Pemerintah Tetapkan 1 Ramadhan 1446 H Jatuh Besok 1 Maret

2

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

3

Daftar Pajak Kijang Diesel, Semua Tipe Lengkap!

4

Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

5

Rayakan Kebersamaan di Grand Hotel Preanger Dengan Iftar Buffet “Semarak Kuliner Ramadan”
Headline
disertasi bahlil
DGB UI Temukan Pelanggaran, Menteri Bahlil Harus Ulang Disertasi!
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Menhan Serahkan 700 Maung MV3 Buatan Pindad di Lanud Husein
Bayern Munchen
Tekuk VfB Stuttgart, Bayern Munchen Makin Kokoh di Puncak Klasemen
Badai PHK di RI
Antisipasi Dampak PHK Sritex, Kemnaker Siapkan Langkah Ini

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.