Perasaan Tyronne del Pino Usai Jadi Top Skor Sementara Persib

Tyronne del Pino Tak Canggung Hadapi Derby Indonesia
Gelandang Persib Bandung, Tyronne del Pino (bing)

Bagikan

BANDUNG, TEROONGMEDIA.ID — Catatan impresif sukses didapat gelandang asing Persib Bandung, Tyronne del Pino. Sebagai pemain tengah yang bertugas membagi alur serangan, rupanya Tyronne del Pino memiliki insting mencetak gol yang cukup tinggi.

Hingga pekan ke-15 Liga 1 2024/2025, Tyronne sudah mencetak 6 gol dan menjadi top skor sementara tim Persib. Bahkan di ajang AFC Champions League 2, ia juga mampu mencetak 3 gol.

Torehan ini terbilang luar biasa karena jajaran pemain depan Persib belum mampu melampaui catatan golnya. Saat ini dua striker Brasil Persib baru mencetak 9 gol, dengan rincian Ciro Alves 5 gol dan David da Silva 4 gol.

Tyronne del Pino mengaku senang karena catatan ini bisa membantu timnya untuk terhindar dari kekalahan. Namun yang terpenting baginya ialah, bagaimana bisa terus berkontribusi untuk tim Persib Bandung.

“Tentu saja saya senang, seperti yang tadi saya sudah katakan, saya senang bisa membantu rekan satu tim untuk meraih kemenangan, meraih tiga poin dengan gol atau assist,” buka pemain jebolan Liga Thailand tersebut.

Ia pun sadar, mencetak gol bukanlah tugas utamanya, karena tugas utamanya ialah mengatur serangan Persib. Namun saat mendapatkan peluang, ia hanya memiliki tujuan untuk mengemasnya menjadi gol.

“Sekarang ada kesempatan bagi saya untuk mencetak gol dan mengirimkan assist, yang terpenting bagi saya adalah tiga poin,” ujar pemilik nomor punggung 10 itu.

BACA JUGA: Sudah Kantongi Kekuatan Persib, Fabio Lefundes Pastikan Persita Ingin Ciptakan Kejutan

Disinggung soal rahasia tingginya naluri mencetak gol, gelandang asal Spanyol itu tidak mengetahuinya secara pasti. Justru ia hanya berusaha semaksimal mungkin saat mengemas peluang yang ada untuk dijadikan gol.

“Saya senang bermain dengan tiba di area (kotak penalti) dan mencetak gol, meski seperti yang tadi dikatakan, saya bukan striker tapi saya selalu mencoba untuk masuk ke area dan membantu tim dengan berkontribusi untuk gol.” tutupnya.

(RF/Usk)

Baca berita lainnya di Google News dan Whatsapp Channel
Berita Terkait
Berita Terkini
PLTB Cirebon
Investasi Rp2 Triliun, Proyek PLTB Cirebon Diharapkan Dorong Transisi Energi Nasional
Suar Mahasiswa Awards 2025
Jangan Asal Tulis! Ini Cara Bikin Caption Foto Jurnalistik yang Kuat dan Informatif
Suar Mahasiswa Awards 2025
5 Kampus yang Ikut Suar Mahasiswa Awards 2025, Kamu Siap Unjuk Karya?
PMK Bandung Barat
Cegah PMK, Bupati KBB Siapkan 26.000 Dosis Vaksin untuk Sapi Perah
suar mahasiswa awards 2025
Ikuti Suar Mahasiswa Awards 2025, Hadiah Jutaan Menanti!
Berita Lainnya

1

Bupati Cirebon Luncurkan Program 'DAKOCAN'

2

Kota Bandung Perlu Bangun Sistem Pangan Berkelanjutan

3

LSI: Kepala Daerah di Jabar Harus Ikuti Langkah Bupati Bandung Terjemahkan Program Presiden

4

Daftar Pajak Isuzu Panther, Semua Tipe Lengkap!

5

UKRI Lakukan Kunjungan ke Teropong Media, Bahas Evaluasi Magang dan Peluang Kolaborasi
Headline
ijazah jokowi
Pengunggat Ijazah Jokowi Jadi Tersangka, Kasus Pemalsuan!
Aleix Espargaro
Kembali ke Lintasan MotoGP Sebagai Wildcard Honda, Aleix Espargaro Mengaku Gugup
Gempa Bumi Guncang Cilacap Jateng
Gempa Bumi M 3,4 Guncang Cilacap Jateng
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 18 April 2025
Prakiraan Cuaca Sejumlah Kota di Indonesia 25 April 2025

Dapatkan fitur lebih lengkap di aplikasi Teropong Media.